2. Apoteker
Apoteker dianggap sebagai salah satu pekerjaan bergaji besar yang cocok untuk perempuan.
Pekerjaan yang satu ini mengharuskan seseorang memiliki lisensi dan gelar tinggi dari sekolah farmasi.
Tugas apoteker adalah mengelola, memberikan obat kepada pasien sesuai resep dari dokter, dan memberi tahu tentang cara penggunaan obat.
Sebagian besar apoteker bekerja di apotek dan toko obat, yang lain bekerja di rumah sakit atau di lingkungan klinis lainnya.
Baca Juga: Pesan Rosianna Silalahi untuk Para Suami: Jangan Minder Punya Istri dengan Gaji Lebih Tinggi
3. Praktisi Keperawatan
Kawan Puan ada yang lulusan perguruan tinggi jurusan keperawatan? Jika iya, kalian berpeluang mendapatkan gaji besar.
Besaran gaji yang diterima akan sesuai dengan tugas perawat, yang bersama-sama dengan dokter merawat pasien dan memastikan kondisi kesehatannya.
Seringkali, untuk menjadi perawat tidak cukup hanya lulus, tetapi juga memiliki lisensi atas kompetensinya.