Muncul Mendadak
Saat kamu pergi bersama teman-temanmu untuk sekedar berkumpul dan tiba-tiba pasanganmu datang tanpa diminta dan persetujuan, hal tersebut bisa jadi contoh perilaku itu posesif lho, Kawan Puan.
Mungkin kamu akan mengira bahwa itu kejutan, tetapi hal itu adalah bentuk dari keingintahuan yang berlebihan. Biasanya jika dia muncul tiba-tiba, dia ingin memastikan apakah yang kamu sampaikan padanya sama dengan apa yang sedang kamu lakukan.
Hal ini menunjukan bahwa dia tidak mempercayai dan tidak menghargai privasi, Kawan Puan.
Membatasi dengan Lawan Jenis
Seperti yang dilakukan Seo Ye Ji, pasangan yang posesif akan melarang kita untuk berinteraksi dengan lawan jenis.
Bayangkan saja jika hal itu dilakukan juga pada saat kita bekerja, padahal pekerjaan kita mengharuskan berinteraksi dengan rekan kerja yang mayoritas lawan jenis. Sedikit banyak, larangan tersebut akan menggangu pekerjaan dan karier di masa depan.
Selalu Ingin Tahu Kegiatan Kita
Jika pasanganmu selalu ingin tahu apa saja kegiatan sehari-hari yang kita lakukan secara mendetail, Kawan Puan perlu waspada.
Selain membuat tidak nyaman, bukan enggak mungkin pasangan yang posesif sedang mencoba mengontrol kegiatan dan waktu kita.
Terlebih jika dia selalu ingin tahu keberadaan dengan share location, sebaiknya diskusikan karena kita jadi tidak memiliki privasi.
Baca Juga: Toxic Friendship, Kenali 4 Tanda Kamu Berada dalam Persahabatan Beracun