Parapuan.co - Pada sebagian besar hidangan Nusantara, santan kerap dijumpai sebagai bahan utamanya ya, Kawan Puan. Baik gulai, rendang, sampai kolak, santan menjadi bahan utama yang tentu menambahkan cita rasa pada makanan tersebut.
Meski makanan jadi lebih nikmat dengan santan, cara memasak bahan yang satu ini memang gampang-gampang susah. Soalnya, santan sering terlihat pecah dalam proses pembuatannya.
Jika santan sudah pecah, rasa dan tekstur makanan biasanya jadi akan berubah. Seperti kolak yang rasanya jadi sedikit berbeda saat santan pecah.
Sebenarnya apa penyebab santan bisa pecah ya, Kawan Puan? Benarkah karena kita tidak mengaduk dengan benar?
Baca Juga: Rahasia Umur Panjang, Berikut 5 Racikan Sehat Teh Herbal Khas Yunani