Dinilai Rasis Saat Parodikan BTS, Stasiun Televisi Chili Minta Maaf

Alessandra Langit - Rabu, 14 April 2021
BTS
BTS Big Hit Entertainment

Setelah siaran tersebut tersebar, penggemar BTS mulai mengungkapkan kemarahan mereka dengan stasiun televisi tersebut dengan membuat tagar #RacismIsNotComedy.

Penggemar juga mengajukan keluhan resmi ke Dewan Televisi Nasional Chili.

Pada tanggal 12 April 2021, stasiun televisi asal Chili tersebut akhirnya meminta maaf lewat akun Twitternya.

Mereka menyatakan bahwa tidak ada niatan untuk menyinggung pihak mana pun.

Walaupun begitu, kekecewaan tetap diutarakan penggemar BTS, mengingat kasus rasisme terhadap orang Asia sedang marak disuarakan.

Baca Juga: Akhirnya Istana Usut Tindakan Rasisme, Meghan Markle Sebut Soal The Firm

BTS juga sempat mengungkapkan kasus rasisme yang harus mereka hadapi sebagai orang Asia yang sering bekerja di negara lain di luar Asia.

Hal tersebut yang membuat penggemar BTS cukup lelah dengan kasus diskriminasi rasial yang selalu dilakukan oleh media asing di luar Asia.

Tentu kita semua berharap agar kasus diskriminasi rasial seperti ini tidak terulang lagi pada siapa pun.(*) 

Sumber: Soompi
Penulis:
Editor: Tentry Yudvi Dian Utami


REKOMENDASI HARI INI

Ada Budi Pekerti, Ini 3 Film Indonesia Populer yang Bertema Guru