Waspada! Ini Kesalahan dalam Bertengkar yang Bisa Bahayakan Hubungan

Saras Bening Sumunarsih - Kamis, 15 April 2021
Kesalahan saat bertengkar
Kesalahan saat bertengkar CandyRetriever

Parapuan.co - Dalam sebuah hubungan, tidak selalu berada dalam fase kebahagiaan.

Ada kalanya kamu merasakan sedih, kecewa, dan marah. Ada kalanya juga kalian harus berada dalam momen pertengkaran.

Saat mengalami pertengakaran, kamu dan pasangan pasti merasakan marah dan kecewa antara satu dengan yang lain.

Namun tahukah kamu kalau marah-marah terus dalam pertengkaran kalian hanya bisa memperumit keadaan?

Baca Juga: Turunkan Ego, Berikut Ini 5 Tips Menghadapi Pasangan yang Keras Kepala

Nah selain marah-marah terus, simak yuk beberapa kesalahan dalam bertengkar yang justru bisa memperumit keadaan bahkan membahayakan hubungan!

Berikut beberapa kesalahan yang sering kita lakukan saat bertengkar, seperti yang dilansir dari Brightside.me ini!

1. Menggunakan bahasa tubuh yang salah

Menggunakan bahasa tubuh saat bertengkar dapat memperburuk keadaan lo Kawan Puan.

Menunjukkan penolakan dengan bahasa tubuh seperti menyilangkan tangan, berpaling dari pasangan, dan tidak memberi perhatian adalah bentuk penolakan.

Selain itu menertawakan pasangan dengan nada mengejeknya juga hal yang tidak perlu kamu lakukan.

Bisa saja pasanganmu tersinggung dan rasa amarahnya semakin memuncak.

2. Mengungkit masalah lain

Meskipun pertengkaran terjadi karena satu permasalahan, sebaiknya kamu tak perlu mengungkit masalah yang sudah terjadi.

Sebab mengangkat permasalahan lama yang sudah berlalu dapat memperburuk keadaanmu dan pasanganmu.

Akan lebih baik jika kamu menyelesaikan dan mencari solusi pada satu masalah yang saat itu terjadi.

Baca Juga: Aktris Seo Ye Ji Disebut Posesif, Ini Tanda Pasangan Posesif

3. Menyalahkan pasangan

Menyalahkan pasangan juga perlu kamu hindari ketika bertengkar dengan pasangan.

Hal ini terjadi karena kamu terlanjur tenggelam dalam emosi, sehingga yang keluar hanya menyalahkan daripada saling memberi penjelasan.

Jika hal ini terus dilakukan, bisa jadi pertengkaran ini bukannya semakin mereda tapi justru membesar.

4. Diam saja

Kamu memilih untuk diam saja saat bertengkar dengan pasangan. Hal tersebut tidak bisa kamu gunakan untuk menyelesaikan masalah.

Mungkin kamu memilih diam untuk menghindari konflik dan pertengkaran lain.

Namun akan lebih baik jika kamu mengkomunikasikan agar tidak ada kesalahpahaman lain.

Baca Juga: 7 Kebiasaan yang Bisa Bikin Hubungan Harmonis dan Bahagia. Sontek Yuk!

5. Bertengkar di tempat yang salah

Bertengkar di tempat umum, tempat kerja, rumah krang tua dapat membuat keadaan menjadi lebih buruk.

Namun pertengakaran melalui chat atau telepon juga dapat menyebabkan kesalahpahaman.

Jika ada masalah selesaikanlah dengan bertemu satu sama lain.

6. Berkata kasar

Saat kamu dan pasangan bertengkar kalian memang sama-sama merasakan emosi negatif.

Namun jangan biarkan emosi tersebut mempengaruhi diri kamu. Kamu tidak perlu mengeluarkan kata-kata kasar saat sedang bertengkar.

Hal itu dapat menyebabkan pasanganmu sakit hati bahkan menyalahkan pada diri sendiri.

Kawan Puan, itu dia kesalahan yang sering dilakukan ketika bertengkar dengan pasangan.

Yuk pelan-pelan kita kurangi kesalahan dalam bertengkar ini demi langgengnya hubungan! (*)

Sumber: brightside.me
Penulis:
Editor: Arintya


REKOMENDASI HARI INI

Ada Budi Pekerti, Ini 3 Film Indonesia Populer yang Bertema Guru