3. Kualitas Bahan yang Dipakai Tahan Lama
Banyak konsumen bersedia membayar lebih mahal untuk barang-barang fesyen mewah, karena biasanya menggunakan bahan-bahan yang mahal dan unggul.
Dalam hal ini, produk akan lebih awet, sebanding dengan harga yang ditawarkan.
4. Merek Mewah Biasanya Langka
Biasanya brand mewah hanya memproduksi sedikit produknya, agar lebih eksklusif dan limited edition.
Konsep ini mendorong konsumen untuk membayar harga tinggi, demi eksklusivitas dan pujian sosial dari lingkungan di sekitarnya.
Baca Juga: Dukung Slow Fesyen, Ini Rekomendasi Tempat Rental Baju Pesta Untukmu
5. Harga Produk Sebanding dengan Kreativitas Perancang Fesyen Mewah
Dengan banyaknya merek fesyen mewah, proses merancang dan membuat pakaian mewah jauh lebih personal, dibanding merek toko biasa.
Jika merek biasa diproduksi secara massal, banyak desainer mewah membuat barang khusus untuk satu klien.
Di sinilah letak nilai jual terpenting dari merek fesyen mewah dan desainer yang membuatnya.
(*)