Mau Bahas Pandemi Covid-19 Saat Kencan? Perhatikan 4 Hal Ini Dulu Yuk

Shenny Fierdha - Jumat, 16 April 2021
Ilustrasi kencan
Ilustrasi kencan Pixabay

Hindari Membahas Pandemi dengan Serius

Seperti yang tadi sudah disebutkan, isu pandemi Covid-19 memang isu serius yang berdampak ke hidup banyak orang.

Namun, tetap usahakan dirimu dan teman kencanmu mendiskusikannya dengan santai dan ringan, ya.

Misalnya, alih-alih membicarakan dampak pandemi terhadap perekonomian negara, sebaiknya cobalah bicarakan soal hidup kalian di tengah pandemi.

Kamu bisa bercerita tentang rutinitas selama bekerja dari rumah, hobi yang jadi lebih tersalurkan karena lebih sering berada di rumah, dan sebagainya.

Baca Juga: Biar PDKT Lancar, Ini 5 Cara Pertahankan Obrolan di Aplikasi Kencan

Jangan Lupa Humor

Humor yang baik tak hanya membuat suasana ceria dan penuh tawa, tapi juga dapat mencairkan suasana yang kaku.

Namun, penting diingat bahwa ini bukan berarti kita menertawakan soal pandemi, ya, karena ini memang isu serius.

Contohnya, teman kencanmu bercerita bahwa dia jadi lebih sering bermain dengan anjing peliharaannya karena di rumah saja selama pandemi.

Nah, untuk menanggapinya, Kawan Puan bisa menceritakan pengalaman kocakmu dulu yang misalnya pernah dikejar anjing.

Atau, bisa juga kamu menunjukkan foto dan video anjing-anjing jenaka yang banyak beredar di internet.

Sumber: thebeehive.bumble.com/
Penulis:
Editor: Dinia Adrianjara


REKOMENDASI HARI INI

Ada Budi Pekerti, Ini 3 Film Indonesia Populer yang Bertema Guru