Jarang Diketahui, Ini 5 Tradisi Sambut Ramadhan di Berbagai Negara

Kinanti Nuke Mahardini - Sabtu, 17 April 2021
Tradisi Unik Ramadhan di Berbagai Negara
Tradisi Unik Ramadhan di Berbagai Negara Fitri Gusniawati / Parapuan

Parapuan.co - Sebelum pandemi, Kawan Puan pasti sering melihat berita di media yang menunjukan orang berbondong-bondong mandi di sungai, danau, bahkan laut sebelum ramadhan

Disebut dengan padusanorang-orang di Jawa Tengah dan Jawa Timur biasanya melakukan tradisi unik sambut ramadhan ini untuk membersihkan diri, mengingat ramadhan adalah bulan yang suci. 

Dianjurkan untuk menjaga jarak dan menghindari kerumunan, banyak orang yang akhirnya memilih untuk membersihkan diri di rumah masing-masing tetapi dengan tujuan sambut ramadhan. 

Selain di Indonesia, ada sejumlah tradisi unik sambut ramadhan di berbagai negara. Berikut daftarnya: 

Baca Juga: Pengisi Suara 'Warkop DKI Kartun' Curhat Kesulitan Saat Rekaman, Sampai Gigi Palsu Copot!

Meriam di Lebanon

Tradisi unik ini bukan hanya untuk menyambut ramadhan, tetapi bisa dibilang jadi tradisi unik saat puasa

Tradisi di Lebanon
Tradisi di Lebanon Fitri Gusniawati / Parapuan

Lentera di Mesir

Tradisi ini berkaitan dengan sejarah masa lalu saat belum terdapat listrik. Jalanan yang sangat gelap di masa itu membuat penduduk diwajibkan menyalakan lentera saat khilafah melakukan perjalanan.

Tradisi di Mesir
Tradisi di Mesir Fitri Gusniawati / Parapuan

Meminta Permen di Uni Emirat Arab

Tradisi ini berbeda dengan Halloween, sebab tradisi ini ditujukan untuk menjaga silaturahmi. 

Tradisi di Uni Emirat Arab
Tradisi di Uni Emirat Arab Fitri Gusniawati / Parapuan

Baca Juga: 'Warkop DKI Kartun' Akan Hadirkan Dono, Kasino, Indro dalam Wujud Animasi

Banyak Orang Berkeliling di India

Tradisi ini mirip dengan membangunkan sahur di Indonesia. Selain membangunkan sahur, tradisi ini juga ditujukan untuk menyerukan nama Allah dan Rasulullah. 

Tradisi di India
Tradisi di India Fitri Gusniawati / Parapuan

Genderang di Turki

Saat sahur, kita bisa mendengar genderang yang ramai dan meriah. Tradisi ini ternyata sudah ada sejak lama, lho. 

Tradisi di Turki
Tradisi di Turki Fitri Gusniawati / Parapuan

(*)

Fitri Gusniawati / Parapuan

Baca Juga: Member 2NE1 Bantah Rumor Comeback Grup Setelah 5 Tahun Bubar



REKOMENDASI HARI INI

6 Bahan Alami untuk Membantu Mengatasi Masalah Biang Keringat