Terbuka dan Jangan Gengsi, Berikut 3 Tips Kencan Agar Hubungan Semakin Langgeng

Rizqy Rhama Zuniar - Sabtu, 24 April 2021
Tips Kencan Agar Hubungan Semakin Langgeng
Tips Kencan Agar Hubungan Semakin Langgeng Van Thang

Parapuan.co - Kencan menjadi satu cara terbaik untuk menjaga hubungan dengan pasangan.
 
Namun, intensitas pertemuan kencan juga dapat mempengaruhi sebuah hubungan loh.
 
Ada beberapa tips kencan yang wajib diketahui bagi kalian yang tengah menjalin hubungan pacaran.
 
 
Berikut, PARAPUAN telah merangkum dari Psychologies.co.uk tentang tips kencan dari life coaches Vicki Burtt dan Selina Barker.
 
Dengan memperhatikan tips kencan berikut, hubungan asmara dengan pasangan kalian akan semakin langgeng.
 
Yuk, simak ada apa saja!
 
1. Jangan Gengsi
 
Hayo, siapa yang gengsi mengajak pacar kencan?
 
Ingat, memberi kode atau menunggu ajakan kencan dari pasangan hanyalah upaya dalam memanipulasi kehidupan asmara kalian.
 
Maka dari itu, jadilah diri sendiri.
 
Jangan sungkan untuk mengajak pasangan kencan terlebih dahulu.
 
 
2. Bersikap Terbuka
 
Seringkali, orang menemukan kebahagiaan dari pasangan yang bukan merupakan tipe mereka.
 
Jadi, buanglah hal-hal yang kalian cari dari pasangan kalian, seperti apa dia, apa minatnya, pekerjaannya.
 
Sebaliknya, fokuslah pada bagaimana perasaan kalian dalam suatu hubungan dan biarkan itu menjadi acuan.
 
 
 
3. Istirahat
 
Sering berkencan dengan pasangan nyatanya juga tak terlalu baik untuk sebuah hubungan.
 
Jika Kawan Puan merasa tak bergairah dan lesu, luangkanlah waktu untuk beristirahat mencari inspirasi agar bisa kembali segar dan berenergi.
 
Habiskanlah waktu dengan orang-orang terkasih, membaca atau mendengarkan kisah cinta secara online, dan lain sebagainya.
 
Coba pikirkan bagaimana perasaan kalian saat berpacaran, kemudian lakukan hal-hal yang membantu terhubung dengan perasaan itu.
 
Lakukan apa pun untuk membuat kalian merasa segar sepenuhnya. (*)
 

Sumber: Psychologies.co.uk
Penulis:
Editor: Maharani Kusuma Daruwati


REKOMENDASI HARI INI

Kampanye Akbar, Paslon Frederick-Nanang: Kami Sedikit Bicara, Banyak Bekerja