3 Alasan Mengapa Kamu Sering Membandingkan Diri dengan Orang Lain

Saras Bening Sumunarsih - Minggu, 25 April 2021
Dampak buruk membandingkan diri dengan orang lain
Dampak buruk membandingkan diri dengan orang lain recep-bg

Parapuan.co - Tanpa kita sadari, kita selalu membandingkan diri kita dengan orang lain.

Banyak hal yang kita bandingkan seperti kecantikan, tingkat pendidikan, kekayaan, bahkan kita sering membandingkan tubuh kita dengan orang lain.

Contohnya, kamu sering membandingkan kekayaanmu dengan orang lain yang lebih tinggi.

Hal ini menyebabkan kamu menjadi merasa ingin mendapatkan hal yang lebih dan cenderung tidak mensyukuri apa yang telah kamu miliki.

Sedangkan belum tentu orang lain memiliki kekayaan yang sama denganmu, bisa saja mereka mengalami kekurangan ekonomi.

Baca Juga: Perempuan yang Tidak Membutuhkan Validasi Sosial Itu Seksi, Kok Bisa?

Sering membandingkan diri dengan orang lain juga menyebabkan rasa tertekan dan depresi.

Tak jarang jika mereka akan memutuskan untuk mengakhiri hidupnya karena terus tertekan dengan kehidupan orang lain.

Melansir dari Phycologytoday.com, berikut alasan mengapa membandingkan diri dengan orang lain adalah cara yang salah:

Menganggap Orang  Lain Sempurna

Ketika kamu melihat orang lain memiliki rumah yang mewah, karier yang bagus, dan melakukan liburan di luar negeri kamu akan meresa bahwa kehidupan mereka sempurna.

Tak hanya itu, kamu bisa membandingkan pasanganmu dengan pasangan orang lain.

Kamu kadang berpikir jika pasangan orang lain lebih romantis dan selalu memberi mereka hadiah.

Pada dasarnya apa yang kamu lihat belum tentu semua adalah kebenaran.

Terlebih jika kamu melihatnya melalui sosial media.

Kamu tidak perlu membandingkan diri sendiri dengan gambaran tentang kesempurnaan yang dimiliki orang lain.

Baca Juga: Kawan Puan Ingin Membeli Mobil dan Motor? Ini Dia Rekomendasi dari Pemenang Otomotif Award 2021

Hidup Tidak Adil

Mungkin kamu merasa jika hidupmu tidak adil.

Kamu tidak memiliki apa yang dimiliki oleh orang lain dan kamu akan selalu menuntutnya.

Kamu mungkin menginginkan pasangan yang kaya, kehidupan yang mewah, dan hal-hal lainnya.

Ketika kamu membandingkan diri sendiri dengan orang lain, kamu akan selalu menyalahkan dirimu karena tidak melakukan usaha yang keras.

Baca Juga: Pengidap Narsistik Mayoritas Laki-Laki, Ini Penyebabnya Secara Logis

Membandingkan Teman

Tak jarang jika kamu sering membandingkan diri dengan temanmu.

Seseorang yang paling dekat denganmu menjadi salah satu orang yang selalu kamu gunakan sebagai perbandingan.

Mungkin kemu menginginkan karier seperti dia, sedangkan untuk mencapai karier tersebut dia tidak mendapatkannya dengan cuma-cuma.

Begitu juga denganmu, jika kamu ingin memiliki karier yag bagus akan lebih baik jika kamu menggali potensimu dan mengembangkannya.

Dengan begitu kamu akan mendapatan karier yang bagus dan sesuai dengan apa yang kamu inginkan.

Nah, Kawan Puan akan lebih baik jika kamu berhenti untuk membandingkan dirimu dengan orang lain.

Syukuri apa yang kamu miliki dan berusaha untuk mendapatkan apa yang kamu inginkan. (*)

 

Sumber: psychologytoday.com
Penulis:
Editor: Maharani Kusuma Daruwati

BERITA TERPOPULER WELLNESS: Tips ke Dago Dreampark hingga Tips Memasak Ubi Cilembu