Bisa Datangkan Nasib Buruk, Baiknya Jangan Koleksi 5 Tanaman Ini!

Shenny Fierdha - Sabtu, 1 Mei 2021
Ilustrasi merawat tanaman
Ilustrasi merawat tanaman Pixabay.com

Kaktus

Kaktus
Kaktus

Siapa sangka ternyata tanaman berduri yang tak perlu banyak air ini dapat mengundang kemalangan bagi pemiliknya?

Menurut vastu sashtra, duri-duri yang menjadi ciri khas kaktus, yang termasuk famili Cactaceae, dapat membawa energi negatif.

Duri kaktus yang sangat tajam diyakini dapat menimbulkan kesalahpahaman antar anggota keluarga.

Tak hanya itu, kaktus pun dapat membuat keluarga sering berseteru dan sulit akur.

Itulah sebabnya vastu sashtra menyarankan agar kaktus tidak dipelihara baik di dalam maupun luar rumah.

Meski demikian, tidak disebutkan apakah hal serupa juga berlaku untuk kaktus tanpa duri.

Baca Juga: Mau Berkebun di Rumah? Simak Dulu Cara Memilih Wadah dan Bibit Tanaman yang Tepat

Asam jawa

Asam jawa
Asam jawa Pixabay.com

Asam jawa atau tamarin (Tamarindus indica) sudah lama menjadi bagian dari bumbu dapur masakan nusantara.

Rasanya yang asam getir memberikan kesegaran yang pas untuk sayur asem maupun hidangan lain yang menggunakan asam jawa.

Karena sering dimanfaatkan untuk bumbu masak, banyak yang menanam pohon asam jawa di halaman rumah.

Namun, menurut vastu sashtra, pohon asam jawa tidak boleh ditanam di dekat rumah.

Ini lantaran pohon asam jawa dianggap dapat mendatangkan energi buruk dan roh jahat.

Vastu sashtra menyarankan bagi pemilik rumah yang punya pohon asam jawa di pekarangannya untuk menebang pohon tersebut agar terhindar dari bencana.

Sumber: Style.yahoo.com
Penulis:
Editor: Rizka Rachmania


REKOMENDASI HARI INI

Kampanye Akbar, Paslon Frederick-Nanang: Kami Sedikit Bicara, Banyak Bekerja