Kamu Penderita Asma? Simak Yuk, Makanan yang Baik untuk Membantu Melegakan Pernapasan

Anna Maria Anggita - Rabu, 5 Mei 2021
Ilustrasi sayur dan buah
Ilustrasi sayur dan buah Kompas

Parapuan.co - Mengatasi asma itu bukan hanya dengan obat-obatan, Kawan Puan. Apalagi kalau asma yang kamu derita adalah penyakit bawaan yang sering kambuh karena pemicu tertentu.

Contohnya udara dingin, reaksi alergi terhadap benda atau makanan, kecapekan, dan lain sebagainya.

Untuk mengatasi asma, kamu pun butuh daya tahan tubuh yang kuat agar penyakit pernapasan ini tak gampang kambuh.

Baca Juga: Oh, Ini Rupanya Penyebab Uban di Rambut Tumbuh Saat Usia Kita Masih Muda

Cara mengatasi asma bisa dengan menyantap makanan bergizi, terutama bahan pangan yang memang baik untuk membantu melegakan pernapasan.

Melansir dari Health.com, berikut makanan yang baik untuk penderita asma karena bisa membantu melegakan sistem pernapasan!

1. Apel

Apel mengandung senyawa flavonoid yang bagus untuk penderita asma. Salah satu flavonoid di dalam apel yang sangat membantu meredakan asma adalah khellin karena terbukti membuka saluran udara.

Supaya apel bisa membantu melegakan masalah pernapasan ini, kamu disarankan mengonsumsi dua hingga lima apel seminggu.

Konsumsi apel sejumlah tersebut bisa mengurangi risiko asma 32 persen.

Sumber: Health
Penulis:
Editor: Rizka Rachmania