2. Blewah
Blewah tinggi akan kandungan vitamin C yang sangat baik bagi penderita asma.
Vitamin C tersebut merupakan antioksidan kuat yang dapat menangkal kerusakan paru-paru dengan melawan radikal bebas.
Oleh karenanya, orang-orang yang mendapat asupan vitamin C cukup lebih kecil kemungkinannya untuk menderita asma dibandingkan dengan mereka yang asupannya lebih rendah.
Vitamin C dapat ditemukan di sebagian besar buah dan sayuran contohnya jeruk, buah kiwi, brokoli, kubis brussel, dan tomat.
3. Wortel
Wortel terkenal mengandung beta-karoten dan antioksidan lain. Beta-karoten yang diubah menjadi vitamin A dalam tubuh dapat mengurangi asma akibat olahraga.
Beta-karoten tidak hanya pada wortel tetapi juga buah dan sayuran berwarna cerah lainnya seperti aprikot, paprika hijau, dan ubi jalar.
Baca Juga: Nyeri Tulang dan Gampang Lelah, Waspadai Tanda Tubuh Kekurangan Vitamin D
4. Kopi