Studi yang dilakukan oleh Douglas dan rekan penulisnya meneliti pengaruh sosial kumulatif dari pilihan makanan di antara sekitar 6.000 karyawan Rumah Sakit Umum Massachusetts dari berbagai usia dan status sosial ekonomi, saat mereka makan di tujuh kafetaria rumah sakit selama dua tahun.
Kesehatan pembelian makanan karyawan ditentukan dengan menggunakan sistem label 'lampu lalu lintas'.
Kafetaria rumah sakit menetapkan semua makanan dan minuman sebagai hijau (sehat), kuning (kurang sehat), atau merah (tidak sehat).
Baca Juga: Meskipun Enak, Makanan Berikut Ini Ternyata Baiknya Tidak Kamu Konsumsi
Mengenai kesamaan pemilihan makanan, hal ini disebabkan oleh kecenderungan untuk memperkuat hubungan.
"Orang mungkin mengubah perilaku mereka untuk memperkuat hubungan dengan seseorang di lingkaran sosial mereka," kata Douglas.
Rekan kerja juga dapat secara implisit atau eksplisit memberikan izin satu sama lain untuk memilih makanan yang tidak sehat atau memberikan tekanan untuk membuat pilihan yang lebih sehat.(*)