Ingin Terlihat Langsing? Konsumsi 5 Makanan yang Ampuh Mengecilkan Perut Berikut Ini

Rizqy Rhama Zuniar - Kamis, 6 Mei 2021
Makanan yang Ampuh Mengecilkan Perut
Makanan yang Ampuh Mengecilkan Perut Karolina Grabowska
2. Telur 
 
Telur merupakan sumber protein yang berfungsi untuk menahan rasa lapar dan mengekang makan berlebihan.  
 
Studi International Journal of Obesity telah membandingkan penurunan berat badan setelah sarapan telur dibandingkan dengan sarapan roti bagel.
 
Dimana keduanya mengandung kalori yang sama.
 
Hasilnya, mengkonsumsi 2 telur saat sarapan sambil mengikuti diet rendah kalori mampu menurunkan berat badan 65 persen lebih banyak dibanding sarapan roti bagel.
 
Selain itu, mengkonsumsi teluar saat sarapan terbukti mampu mengurangi lingkar pinggang sebesar 34 persen dibanding sarapan roti bagel berkalori serupa.
 
 
3. Brokoli
 
Selain jamur, brokoli juga menjadi sayuran yang ampuh untuk mengurangi lemak dan membuat perut tampak langsing.
 
Menurut studi Journal of Academy of Nutrition and Dietetics, sayuran hijau tua, seperti brokoli, dapat membantu mengurangi lemak perut.
 
Selain itu, brokoli juga memiliki khasiat lain, yakni dapat menurunkan faktor risiko diabetes tipe 2.
 



REKOMENDASI HARI INI

Representasi Karakter Perempuan dalam Game, Inklusivitas atau Eksploitasi?