Setelah Bercerai, Ben Affleck dan Jennifer Garner Terapkan Co-Parenting, Apa Itu?

Ericha Fernanda - Kamis, 6 Mei 2021
Ben Affleck dan Jennifer Garner
Ben Affleck dan Jennifer Garner Bauer-Griffin/GC Images

“Pernikahan kami tidak berhasil, dan itu sulit. Kami berdua sangat percaya bahwa penting bagi anak-anak untuk melihat orang tua mereka saling menghormati dan akur, baik mereka bersama atau tidak,” kata Ben Affleck, menurut laporan dari She Knows.

Hal itu tidak selalu mudah dilakukan oleh dua orang yang mengalami perceraian, tetapi hubungan baik antara keduanya adalah yang terbaik untuk anak-anaknya.

Baca Juga: Bantu Anak dalam Mengatasi Perceraian Orang Tua dengan 5 Cara Ini

Sebagai orang tua, Ben Affleck dan Jennifer Garner sepakat untuk tidak merendahkan satu sama lain di depan anak-anaknya.

Dikutip dari Verywell Family, co-parenting adalah hubungan pengasuhan bersama antara kedua orang tua yang bercerai dan menghasilkan anak yang tangguh secara emosional, adaptif, dan bersedia mengambil risiko.

Baca Juga: Tidak Mudah, Ini Cara Memberi Penjelasan Tentang Perceraian pada Anak

Orang tua dalam gaya pengasuhan ini bersedia muncul untuk anak-anak saat mereka membutuhkannya.

Anak-anak juga memiliki lebih banyak akses ke sumber daya seperti waktu dan bantuan untuk tugas sekolah.

Biasanya, anak-anak mengembangkan gaya keterikatan yang aman karena mereka merasa dicintai dan dilindungi.

Sumber: she knows,Very Well Family
Penulis:
Editor: Arintya