Selain Datang Terlambat, Ini Kesalahan yang Harus Kamu Hindari saat Interview Kerja Online

Vregina Voneria Palis - Jumat, 7 Mei 2021
Ilustrasi wawancara kerja online
Ilustrasi wawancara kerja online Photo by Beci Harmony on Unsplash

Parapuan.co - Kawan Puan, selama pandemi Covid-19 ini banyak perusahaan yang melakukan perekrutan karyawan baru secara daring.

Hal ini terbukti dari hasil survei yang dilakukan oleh perusahaan teknologi Talview yang PARAPUAN kutip dari Thebalancecareers.

Berdasarkan survei tersebut, 80% responden mengatakan bahawa proses perekrutan mereka dilakukan dari jarak jauh alias secara daring.

Selain itu, adanya berbagai macam aplikasi tatap muka juga mempermudah perusahaan-perusahaan untuk melakukan interview kerja online.

Baca Juga: Ini 5 Langkah Follow Up Wawancara Kerja, Salah Satunya Ucapkan Terima kasih

Nah, interview online ini ada plus dan minusnya nih, Kawan Puan.

Di satu sisi wawancara kerja online ini menguntungkan karena tidak mengharuskan kamu untuk pergi ke lokasi kantor yang mungkin berada sangat  jauh dari tempat tinggal.

Namun, di sisi lain kekurangannya adalah banyak hal yang harus dipersiapkan dan lakukan untuk menghindari kesalahan yang mungkin terjadi saat melakukan interview online.

Apa saja sih kesalahan yang harus Kawan Puan hindari saat interview kerja online?

Melansir dari Thebalancecareers, berikut kesalahan yang harus dihindari saat interview online agar wawancara berhasil dan sukses memberi kesan yang baik.

Yuk kita simak!

1. Datang Terlambat

Kawan Puan, kamu harus mempersipkan diri beberapa jam sebelum  kerja online dilakukan.

Hal ini wajib kamu lakukan untuk mengantisipasi adanya gangguan teknis yang mungkin terjadi sebelum kamu memulai wawancara.

Kamu juga bisa bergabung dengan panggilan Zoom beberapa menit lebih awal dari pewawancara.

Baca Juga: Ingin Kembali Bekerja? Ini 4 Hal yang Harus Diperhatikan oleh Ibu Rumah Tangga

2. Asing dengan Aplikasi yang Digunakan

Kawan Puan kesalahan yang sering dilakukan pelamar saat akan melakukan wawancara online adalah tidak mempelajari seluk-beluk aplikasi yang akan digunakan.

Jika kamu akan menggunakan Zoom untuk wawancara, maka sebaiknya kamu secara mandiri berlatih menggunakan aplikasi tersebut.

Lakukan simulasi wawancara dengan teman atau anggota keluarga sehingga kamu paham apa yang harus kamu lakukan saat wawancara nanti.

Baca Juga: Lowongan Kerja PT Indofood untuk Lulusan SMA, SMK, D3, dan S1

3. Gagal Mengumpulkan Materi

Kawan Puan, sebelum melakukan interview, sebaiknya pastikan lagi semua hal yang kamu butuh ada dalam jangkauanmu.

Pastikan kamu memiliki semua materi wawancara, misalnya resume, referensi, potofolio atau berbagai kebutuhan untuk mencatat seperti note dan alat tulis.

Sehingga saat wawancara nanti kamu tidak harus keluar frame kamera untuk mengambil sesuatu.

Meninggalkan frame dalam keadaan kosong dapat menimbulkan kesan kamu tidak benar-benar mempersiapkan diri untuk wawancara.

4. Memakai Pakaian yang Salah

Kawan Puan, sebelum kamu melakukan wawancara, ada baiknya kamu cari tahu terlebih dahulu budaya perusahaan tempatmu seperti apa.

Apakah para pekerjanya memakai pakaian formal seperti kemeja serta jas, atau hanya pakaian kasual tapi sopan.

Nah dari situ kamu bisa memutuskan harus memakai pakaian apa saat wawancara nanti.

Baca Juga: Selain Pengacara, Ini 7 Profesi yang Sering Diperankan Female Lead di Drakor

5. Melakukan Wawancara dengan Latar Belakang yang Berantakan

Kawan Puan, pilihlah tempat wawancara online dengan background yang bersih dan rapi.

Menampilkan latar belakang atau background yang bersih dan tertata menimbulkan kesan bahwa kamu adalah orang yang terorganisir dan rapi.

6. Tidak Fokus kepada Pewawancara

Kawan Puan, sering kali kita teralihakan dengan berbagai hal kecil seperti mengecek smartphone, membenarkan rambut serta pakaian saat melakukan video conference.

Nah kebiasaan ini harus kamu hindari saat akan melakukan interview online.

Baca Juga: Gaji Naik Tapi Tabungan Gitu-gitu Aja, Yuk Kenali Inflasi Gaya Hidup dan Tips Mengatasinya

Alasannya, perilaku-perilaku tersebut menunjukan kesan kamu kurang tertarik dan tidak fokus dengan apa yang dikatakan pewawancara.

Nah Kawan Puan, jika kamu ingin wawancara kerja onlinemu dapat sukses dan memberikan kesan yang baik maka hindarilah berbagai kesalahan di atas ya! (*)

Sumber: The Balance Careers
Penulis:
Editor: Maharani Kusuma Daruwati