Selain Nastar, Berikut Kue Kering Khas Lebaran yang Bisa Dijadikan Isian Hampers

Saras Bening Sumunarsih - Minggu, 9 Mei 2021
Kue kering khas Ramadan
Kue kering khas Ramadan ALLEKO

Kue Kacang

Kue kacang merupakan kue yang juga sering kita jumpai saat perayaan Lebaran.

Memiliki kombinasi rasa yang manis dan gurih membuat kue kacang diminati banyak orang.

Kamu dapat memilih kue kacang untuk dijadikan isian hampers atau untuk kamu nikmati bersama dengan keluarga.

Pembuatan kue kacang tidak memerlukan bahan-bahan yang rumit.

Kamu hanya perlu menyediakan kacang tanah, terigu, gula pasir, dan minyak sayur.

Agar kue kacang tidak gosong, kamu bisa memanggangnya dengan suhu yang rendah.

Baca Juga: Lebaran Tinggal Menghitung Hari, Tetap Semangat Jalani Puasa dengan Cara Berikut!

Kue Kering Cokelat

Kue kering cokelat merupakan kue yang paling banyak diminati oleh anka-anak.

Cara membuat kue kering jenis ini cukup mudah.

Hampir sama dengan adonan yang dibutuhkan untuk membuat nastar.

Bedanya kamu perlu menambahkan cokelat bubuk atau lelehan cokelat batang.

Kamu juga bisa menambhakan topping sesuai dengan selera seperti keju, meses, atau chocochip.

Tak hanya cokelat, kamu juga bisa menginovasikan kue kering dengan berbagai macam rasa seperti vanilla, red velvet, dan matcha.



REKOMENDASI HARI INI

6 Bahan Alami untuk Membantu Mengatasi Masalah Biang Keringat