Parapuan.co - Hari lebaran atau Idul Fitri menjadi hari yang sangat ditunggu-tunggu di penghujung bulan Ramadan.
Di hari yang spesial itu, biasanya umat Islam melakukan kunjungan silaturahmi ke rumah sanak saudara dan tetangga untuk saling bermaaf-maafan.
Tak jarang, hari lebaran yang hanya dirayakan satu tahun sekali ini membuat kita ingin tampil cantik dari ujung kaki hingga ujung kepala.
Sayangnya, sebagian orang justru mengalami jerawat yang muncul tiba-tiba mendekati hari lebaran seperti ini.Dikutip dari Grid.ID, sebenarnya ada beberapa penyebab jerawat yang muncul tiba-tiba.
Bisa jadi karena penggunaan make up, sarung bantal yang kotor, ataupun makanan yang kamu konsumsi.
Tentunya dengan muncul jerawat ini bisa membuat kita tidak percaya diri dengan penampilan di hari raya nanti.
Nah, supaya jerawat bisa hilang dan tidak meradang sebelum hari lebaran, yuk atasi menggunakan bahan-bahan yang dikutip dari Kompas.com berikut ini.
Baca Juga: Mudah! Lakukan 3 Hal Ini Demi Mencegah Jerawat Akibat Pemakaian Masker
Kunyit
Kunyit bisa kamu andalkan untuk mengatasi jerawat dengan mencampurkannya bersama susu hingga berbentuk seperti pasta.
Seperti yang diwartakan ndtv.com melalui Kompas.com, kunyit mengandung anti-bakteri yang bisa mencegah perkembangan jerawat.
Kunyit juga memiliki efek anti-inflamasi yang mencegah jerawat semakin kemerahan atau bengkak karena peradangan.
Lidah buaya
Sudah tak mengherankan lagi jika lidah buaya banyak digunakan untuk merawat kulit, termasuk menghilangkan jerawat.
Sama halnya dengan kunyit, lidah buaya mempunyai sifat anti-inflamasi dan anti-bakteri yang dapat menghentikan pertumbuhan dan perkembangan jerawat.
Kamu bisa menggunak ekstrak gel lidah buaya untuk dioleskan ke area yang berjerawat atau menggunakan produk kecantikan dengan kandungan lidah buaya.
Pala
Kebanyakan dari kamu pasti lebih familiar dengan pala sebagai bumbu masak.
Nah, selain bumbu masak, ternyata pala bisa dimanfaatkan untuk menghilangkan jerawat dan menjaga kesehatan kulit.
Caranya, kamu bisa mencampurkan satu sendok teh bubuk pala dan susu, lalu oleskan ke kulit selama 20-30 menit.
Setelah itu, gosok dengan perlahan dan gerakan memutar sebelum dibilas dengan air bersih.
Baca Juga: Simak Yuk, 5 Rekomendasi Facial Wash Untuk Mengatasi Jerawat Akibat Masker
Mentimun
Penting untuk tetap membuat kulit yang berjerawat terhidrasi supaya tidak memperparah peradangan.
Kamu bisa menggunakan mentimun untuk membuat kulit terhidrasi karena timun mengandung banyak air.
Timun juga memiliki sifat oksidasi yang bermanfaat untuk melawan kuman atau bakteri penyebab jerawat.
Minyak kelapa
Tak disangka, minyak kelapa memiliki sifat regeneratif dan klarifikasi serta anti-inflamasi dan anti-bakteri yang bermanfaat untuk menghilangkan jerawat.
Dengan sifatnya ini, mentimun dapat menenangkan kulit, membunuh kuman serta bakteri, menetralkan peradangan, sehingga jerawat akan lebih cepat teratasi.(*)