Jangan Asal Beli Bitcoin, Pertimbangkan 8 Hal Ini Sebelum Investasi di Cryptocurrency

Arintha Widya,Citra Narada Putri - Rabu, 19 Mei 2021
Ilustrasi berinvestasi
Ilustrasi berinvestasi marchmeena29

7. Pahami kegunaan cold wallet dan hot wallet

Cryptocurrency dapat disimpan melalui cold wallet dan hot wallet, yang masing-masing punya kelebihan.

Cold wallet adalah dompet cryptocurrency yang tak terhubung ke internet dengan tingkat keamanan yang jauh lebih tinggi dibandingkan dengan hot wallet.  

Sementara hot wallet digunakan untuk mengakses dana, melakukan pembayaran dan transaksi instan.

Wallet ini selalu terhubung ke internet dan memiliki aksesibilitas yang tinggi serta mudah untuk melakukan transaksi investasi. 

Memang, bagi investor pemula, hot wallet lebih banyak dipilih karena aksesnya mudah dan cepat.

Sayangnya, uang digital yang tersimpan di sana rentan diretas dan terlalu berisiko hilang.

Ada baiknya untuk investasi jangka panjang, kamu menyimpan uang digitalmu di cold wallet.

Baca Juga: Dapatkan Uang Tambahan dengan Menjadi Dropshipper, Ini Untungnya

8. Behati-hati dengan dompet digital

Dompet digital mungkin aman, tetapi tetap tidak dapat terhindar dari pencurian, misalnya karena diretas.

Risikonya cukup besar, terlebih jika kamu menyimpan uang digital terlalu banyak di sana.

Begitu, ya, Kawan Puan. Pertimbangkan baik-baik jika ingin investasi uang digital! (*)

Sumber: Forbes
Penulis:
Editor: Citra Narada Putri