Alpukat merupakan buah yang kaya akan manfaat.
Kita sering mengonsumsi alpokat dengan berbagai macam jenis olahan seperti jus, sup buah, bahkan sebagai pelengkap saat kita menikmati sushi.
Alpukat memiliki banyak kandungan seperti vitamin K yang dapat membantu menekan risiko penyakit kardiovaskular dan mengontrol gula darah.
Meski memiliki banyak kandungan nutrisi, mengonsumsi terlalu banyak alpukat dapat membahayakan tubuh.
Baca Juga: Makanan yang Sebaiknya Dihindari Perempuan di Atas Usia 50 Tahun
Mengonsumsi alpukat terlalu banyak menyebakan peradangan, kembung, dan sakit perut tertentu.
Ini terjadi karena sifat lemak dalam alpukat yang padat dan berkalori.
Terlalu banyak alpukat juga dapat memicu kenaikan berat badan.
Maka dari itu seseorang disarankan untuk mengonsumsi alpukat sebasar 50 gram dalam sehari atau setara dengan setengah buah alpukat.
(*)