Vietnam
Di Vietnam, Waisak disebut Le Phat Dan.
Hari Raya ini ditandai dengan parade dan lentera di jalan-jalan.
Pagoda dan kuil didekorasi untuk mengundang masyarakat pemeluk Buddha memberikan persembahan kepada para biksu dan mendengarkan ceramah mereka.
Baca Juga: Ini 5 Alasan Orang Melakukan Solo Traveling, Salah Satunya Lebih Bebas
Thailand
Di Thailand, hari lahir Buddha disebut Visakha Puja.
Untuk memperingati perayaan tersebut Thailand menetapkannya sebagai hari libur nasional.
Untuk merayakannya masyarakat Thailand akan berkumpul di kuil mereka untuk mendengarkan ceramah para biksu.
Mereka juga akan mengucapkan doa dan menyumbang atau mempersembahkan makanan, bunga, dan lilin.
Ini dimaksudkan untuk melambangkan batasan dari kehidupan material.
(*)