Cara Asyik Ajak Suami agar Mau Ikut Berbelanja Bersamamu, Wajib Coba!

Anna Maria Anggita - Jumat, 28 Mei 2021
Ilustrasi belanja di supermarket
Ilustrasi belanja di supermarket freepik

Parapuan.co - Kawan Puan, apakah selama ini kamu kerap pergi berbelanja sendirian?

Atau, meskipun datang bersama pasangan, sang suami lebih memilih untuk menunggu di luar dibanding masuk ke dalam dan berbelanja bersamamu. 

Mungkin di saat tertentu, kondisi ini cukup menyebalkan ya, Kawan Puan! Padahal, kamu mungkin ingin menghabiskan waktu berdua dengan pasangan saat berbelanja. 

 

Nah, jika suamimu sering enggan untuk ikut, sebagai seorang istri kamu bisa melakukan banyak cara, loh!

Baca Juga: Cara Pegang Ponsel Bisa Ungkap Karakter Orang, Kamu Tipe yang Mana?

Tenang aja, Kawan Puan tak perlu bingung, sebab PARAPUAN sudah merangkum trik ampuh mengajak suami berbelanja.

Dilansir dari Her Beauty, berikut ini tips yang bisa kamu lakukan

1. Ajak suami ke toko yang memiliki bagian pria

Saat shopping, sebaiknya jangan hanya memikirkan kebutuhanmu sendiri ya, Kawan Puan!

Coba deh pergi ke pusat perbelanjaan, yang juga menyediakan kebutuhan untuk kaum pria seperti pakaian, sepatu, atau tas.

Dengan begitu, kamu bisa mengajak suami, dan dia pun akan tergoda untuk ikut berbelanja bersamamu!

2. Jangan ajak suami datang ke toko yang tak disukai

Mungkin bukan tokonya yang tak disukai, tapi lebih pada bagian toko yang mengganjal pada suami.

Misalnya saja toko parfum, bisa jadi pasanganmu tak menyukai bau yang menyengat.

Atau ada penyebab lain seperti risih melihat model parfum yang terlihat seperti pria yang seksi.

Nah jadi, sebagai istri harus memahami apa yang disuka dan tidak disukai oleh suami ya, Kawan Puan.

Baca Juga: Bisa Jadi Pertimbangan, Ini Bahaya Kencan Online bagi Kesehatan Mental

3. Buatlah ide belanja yang kompetitif

Kawan Puan, sepertinya bukan rahasia lagi kalau pria menyukai tantangan. 

Mengetahui hal tersebut, kamu boleh loh membuat ide belanja seperti melakukan taruhan.

Contohnya, yakni kalian berdua masing-masing memegang uang Rp 100 ribu, lalu setelahnya beri tantangan siapa yang bisa mendapatkan barang yang lebih banyak dengan menggunakan uang tersebut.

Ide yang cukup menarik ya, Kawan Puan.

4. Beri suami daftar item belanjaan

Dari pada suami berdiam diri di pusat perbelanjaan tanpa melakukan sesuatu, lebih baik ajak dia belanja supaya waktu yang digunakan lebih efektif.

Caranya yakni dengan memberikan daftar barang yang harus dibelanjakan.

Dengan begitu waktu kalian berdua di pusat perbelanjaan pun jadi lebih efisien.

Baca Juga: Agar Lebih Hemat, 5 Jenis Produk Make Up yang Dapat Multifungsi

5. Hindari area yang terlalu padat

Kawan Puan, karena saat ini kita dalam situasi pandemi, alangkah baiknya untuk menghindari toko yang terlalu padat.

Di sisi lain, kebanyakan pria itu tidak nyaman kalau berada dalam toko yang sesak.

Oleh sebab itu, cobalah untuk memilih toko yang tidak terlalu ramai untuk berbelanja.

Atau kamu bisa datang lebih pagi sebelum toko ramai dan kamu pun tidak terburu-buru.

6. Makan sebelum belanja

Daripada kelaparan di tengah waktu belanja, lebih baik sebelumnya makan terlebih dahulu.

Pastikan di mana pun kamu berbelanja memiliki food court atau mencari santapan favorit kalian berdua.

Baca Juga: Kata Psikolog, Melalui Lagunya, BTS Menyuarakan Isi Hati Para Remaja

7. Jangan memilih toko yang canggung baginya

Maksud dari poin ini yaitu seorang pria akan merasa canggung kalau mengunjungi bagian toko pakaian dalam perempuan.

Hal ini karena ia akan merasa tak nyaman.

8. Belanja untuknya

Kawan Puan saat belanja, jangan untuk diri sendiri saja ya.

Sebab, suamimu secara tidak langsung juga ingin belanja dan butuh pakaian yang baru.

Jadi, tawarkan pada dia untuk mendatangi bagian pria dan bantu untuk mencari pakaian yang pas.

9. Biarkan dia memilih pakaianmu

Kawan Puan, kamu pun bisa meminta suami untuk memilih pakaianmu.

Pasalnya, mungkin ada beberapa suami yang suka kalau istrinya menggunakan gaya pakaian tertentu.

Contohnya saja pakaian untuk makan malam romantis dan berkencan.

10. Kuncinya adalah persiapan

Mengajak suami untuk berbelanja itu sangat mirip dengan saat mengajak anak keluar. 

Kamu perlu mempersiapkan beberapa hal misalnya makanan ringan, buku bacaan yang disukai atau pun minuman.

Supaya saat belanja pun dia lebih nyaman dan kamu pun tenang.

Baca Juga: Pertama Kali Ikut Situs Kencan Online? Ini 4 Hal yang Wajib Kamu Pahami

11. Jadilah orang yang teratur

Kunci semua hubungan itu adalah komunikasi.

Meskipun terkesan sepele, belanja pun juga harus dikomunikasikan.

Contohnya buatlah daftar belanja bersama suami supaya kamu lebih  menghemat waktu di pusat perbelanjaan.

Melihat kesebelas tips di atas menurutmu bagaimana Kawan Puan?

Yuk coba praktikkan ke suami, dan semoga tips di atas dapat membuahkan hasil yang baik ya. (*)

Sumber: Her Beauty
Penulis:
Editor: Dinia Adrianjara


REKOMENDASI HARI INI

Ada Budi Pekerti, Ini 3 Film Indonesia Populer yang Bertema Guru