Parapuan.co - Google Photos adalah layanan memunculkan foto dari tanggal yang sama pada tahun-tahun sebelumnya.
Layanan tersebut sangat akrab dengan Memories.
Namun, tidak semua foto ingin Kawan Puan masukkan dan lihat di Google Photos, bukan?
Baca Juga: Kabar Baik! Google Hadirkan Fitur Chat Gmail untuk Seluruh Penggunanya
Oleh karena itu, Kawan Puan ingin menyembunyikan atau menghilangkan foto yang mengandung kesedihan atau memori yang tidak ingin dilihat lagi.
Tapi bagaimana cara menyembunyikan foto di Google Photos? Atau menghapusnya saja agar tidak 'diingatkan' kembali oleh Google?
Melansir langsung dari Google Support, berikut langkah-langkahnya.
Cara menyembunyikan foto di Google Photos
Untuk menyembunyikan foto dan video di Google Photos, Kawan Puan bisa membuat folder terlindungi.
Folder ini dilindungi dengan kunci layar perangkat, sehingga Kawan Puan tidak perlu khawatir data tersebut tersedia untuk aplikasi lain di perangkat yang memiliki akses ke foto dan video.
Data di dalam Folder Terkunci tidak akan muncul di bagian menu kenangan, petak, penelusuran, dan album foto.
Seperti ini cara menyembunyikan foto di Google Photos:
1. Buka aplikasi Google Photos di smartphone Kawan Puan.
2. Buka Galeri Foto (Galleries) --> Utilitas (Utilities) --> Folder Terkunci (Locked Folder).
3. Klik Siapkan Folder Terkunci (Set up Locked Folder).
4. Ikuti petunjuk yang muncul di layar smartphone untuk membuka kunci perangkat. Jika folder kosong, maka akan muncul notifikasi "Belum ada apa-apa di sini" atau "Nothing here yet."
5. Jika Folder Terkunci (Locked Folder) sudah siap, maka Kawan Puan bisa memilih foto dan video yang diinginkan masuk ke folder tersebut.
6. Ketuk Lainnya (More) di bagian sudut kanan atas lalu Pindahkan ke Folder Terkunci atau (Move to Locked Folder).
7. Ketuk Pindahkan (Move).
Baca Juga: Agar Mudah Dicari, Begini Cara Memasukkan Alamat Toko ke Google Maps
Cara menghapus foto di Google Photos
Apabila foto dan video yang ada di Google Photos benar-benar tidak ingin Kawan Puan lihat lagi di masa depan, maka kamu bisa menghapusnya.
Masih dari laman Google Support, berikut cara menghapus foto di Google Photos:
- Menghapus dari komputer
1. Dari komputer Kawan Puan, buka photos.google.com.
2. Selanjutnya, arahkan ke foto dan video yang ingin Kawan Puan hapus. Caranya dengan klik Pilih (Select) di pojok kiri atas.
3. Kalau sudah, klik Sampah (Trash) yang ada di kanan atas --> Pindahkan ke Sampah (Move to Trash).
4. Lalu untuk menghapus permanen foto dan video di Google Photos, Kawan Puan bisa membuka folder Trash atau Sampah.
5. Pilih file foto dan video yang ingin dihapus permanen dengan cara klik bagian kiri atas pada opsi Pilih (Select).
6. Klik Hapus secara permanen (Delete permanently) lalu klik Hapus (Delete).
Baca Juga: Ini Kisah Dua Perempuan yang Lulus Program Bangkit dari Google
- Menghapus dari Android, iPhone, dan iPad.
1. Buka aplikasi Google Photos dari smartphone, tablet, atau iPad Kawan Puan.
2. Masuk ke akun Google Kawan Puan dengan cara memasukkan email dan password.
3. Sentuh lama pada foto atau video yang ingin Kawan Puan hapus. Di sini, kamu bisa langsung memilih beberapa item sekaligus.
4. Klik Sampah (Trash) pada bagian atas untuk memindahkan foto dan video ke folder Sampah.
5. Jika ingin menghapus secara permanen foto atau video tersebut, maka Kawan Puan bisa klik pilihan Lainnya (More) lalu Hapus dari perangkat (Delete from device) di bagian kanan atas.
6. Lalu jika ingin mengosongkan folder Sampah secara keseluruhan, Kawan Puan bisa pilih Galeri Foto (Galleries) --> Sampah (Trash) --> Lainnya (Other) --> Kosongkan Sampah (Empty Trash) --> Hapus (Delete).
Sekarang, foto dan video yang tidak ingin kamu lihat lagi sudah terhapus dari Google Photos. Selamat mencoba ya, Kawan Puan! (*)