Selain itu, terdapat kandungan vitamin C yang bisa membantu mencerahkan warna bibir kamu.
Baca Juga: 5 Tips Mengaplikasikan Lipstik Biar Penampilanmu Makin Sempurna
Bentuk kemasan dari lip tint satu ini juga begitu unik berbentuk popsicle yang mirip seperti es krim.
Sementara, untuk bentuk kuas atau aplikatornya serupa dengan kuas perona bibir pada umumnya dengan bagian ujungnya yang runcing untuk menjangkau sudut bibir.
Untuk pilihan shade-nya, lip tint ini menawarkan enam pilihan warna yang begitu natural dan cocok untuk warna kulit orang Indonesia yakni:
01 Vampire blood
02 Cherry bomb
03 Candy Apple
04 Red Wine
05 Cranberry
06 Pumpkin
Harga lip tint lokal satu ini terbilang cukup terjangkau dibanding lip tint lainnya yakni hanya dibanderol Rp 22.800 dengan berat bersih sebanyak 5,5 g.
Gimana Kawan Puan, tertarik untuk mencobanya?
(*)