Parapuan.co - Jun Ji Hyun baru-baru ini dinobatkan Seoul Space sebagai salah satu aktris Korea dengan bayaran tertinggi saat ini. Pendapatannya per episode adalah 84 ribu dolar.
Isu perceraian serta perselingkuhan suaminya tidak bisa menutup fakta bahwa Jun Ji Hyun adalah perempuan yang hebat.
Ia memiliki karir film yang sukses. Ia juga telah berperan dalam beberapa drama Korea yang disukai banyak orang seperti My Love From the Stars dan The Legend of the Blue Sea.
Dia akan membintangi drama thriller misteri Korea yang berjudul Cliffhanger. Drama tersebut akan tayang pada tahun 2021 ini.
Cliffhanger akan menjadi drama Korea pertamanya setelah 5 tahun tidak berperan dalam serial drama.
Kesuksesan Jun Ji Hyun di dunia hiburan Korea Selatan ternyata sudah ia rintis cukup lama. Perjalanan karirnya di dunia hiburan ternyata berawal dari impiannya yang kandas dan keraguan.
Baca Juga: Kim Seon Ho Main Drakor Baru, Ini Dia 5 Drama Korea Terbaiknya
Melansir dari South China Morning Post, sedari kecil dan selama masa remajanya, Jun Ji Hyun bermimpi menjadi seorang pramugari.
Teman-teman dan keluarganya pun mendukung mimpinya karena Jun Ji Hyun mempunyai paras yang menarik dan tubuh yang tinggi, seperti standar kecantikan pramugari di Korea Selatan pada saat itu.
Namun, mimpi itu harus kandas karena pengalaman perjalanan dengan pesawat yang membuatnya ketakutan dan menyebabkan trauma ringan.
Ketakutan dan trauma tersebut membuat Jun Ji Hyun akhirnya menyingkirkan keinginannya menjadi pramugari.
Pada masa sekolahnya, sebuah agensi model tertarik pada penampilan Jun Ji Hyun dan berniat untuk merekrutnya untuk bergabung ke agensi tersebut.
Jun Ji Hyun akhirnya menemukan kesempatan dan mimpi barunya di dunia hiburan.
Pada tahun 1997, ia mendapatkan pekerjaan model pertamanya untuk majalah Ecole.
Pada tahun 1999, ia membintangi iklan Samsung Myjet, yang membuatnya menjadi ikon remaja saat itu.
Setelah menjadi model dan bintang iklan, Jun Ji Hyun berusaha meraih mimpinya untuk berperan di film dan serial drama.
Pada tahun 2001, Jun Ji Hyun berhasil berperan dalam film komedi Korea, My Sassy Girl.
My Sassy Girl tidak hanya menjadi hit besar di Korea, di mana film tersebut menjadi film komedi paling sukses yang pernah dirilis.
Film tersebut juga menjadi blockbuster di Jepang, Cina, Taiwan dan Hong Kong dengan pendapatan yang sama dengan film Titanic.
Nama Jun Ji Hyun pun akhirnya semakin besar dan ia berhasil mendominasi industri film dan drama di Korea Selatan.
Baca Juga: Ada Geng Remaja hingga Ibu-Ibu, Ini 7 Rekomendasi Drakor Tema Girl Squad Wajib Tonton!
Karirnya memuncak pada akhir tahun 2006, saat ia diumumkan akan berpartisipasi dalam film Hollywood sebagai peran utama dalam film Blood: The Last Vampire.
Produksi bersama pembuat film internasional, yang difilmkan di Cina dan Argentina pada tahun 2007, adalah adaptasi dari serial Jepang yang populer, dengan judul yang sama. Jun Jun Ji Hyun harus berjuang menjalani pelatihan keras selama tiga bulan untuk memainkan pahlawan perempuan yang mampu bertarung menggunakan pedang.
Perjuangannya tidak sia-sia karena namanya semakin terkenal dan semakin banyak film dan drama yang ia bintangi.
Perjalanan karir Jun Ji Hyun menjadi inspirasi bagi banyak perempuan untuk terus percaya pada mimpi-mimpinya yang terus tumbuh seiring berjalannya waktu. (*)