Apa Makna Kode PA pada Produk Sunscreen? Begini Penjelasan dari Ahli

Ratu Monita - Jumat, 4 Juni 2021
Ilustrasi pemakaian sunscreen yang memiliki perlindungan PA
Ilustrasi pemakaian sunscreen yang memiliki perlindungan PA torwai

Misalnya, produk sunscreen yang kamu miliki tercantum PPD 2, maka dibutuhkan waktu dua kali lebih lama untuk kulit kamu menjadi cokelat saat dilindungi dengan sunscreen dibandingkan tidak terlindungi. 

Hubungan tingkat perlindungan PA dengan PPD, sebagai berikut:

  • PA+ = PPD antara 2 dan 4
  • PA++ = PPD antara 4 dan 8
  • PA+++ = PPD antara 8 dan 16
  • PA++++ = PPD dari 16 atau lebih tinggi

Mengingat bahayanya paparan sinar UVA, penting bagi kita untuk menjadikan penggunaan tabir surya dengan proteksi PA sebagai rutinitas setiap hari.

Baca Juga: Bagaimana Efek Tidur dengan Rambut Basah di Malam Hari? Begini Jawaban Ahli

Hal ini pun juga disampaikan oleh Melissa Lekus, “Sangat penting bagi seseorang untuk menggunakan tabir surya yang melindungi dari sinar UVA dan UVB,” tegas Lekus.

“Tak hanya itu, penting pula untuk menggunakan tabir surya setiap hari tidak peduli seperti apa cuaca di luar. Serta, tak lupa untuk memberikannya pada bagian atas telinga, leher, dan punggung tangan. Bahkan jika kamu berpikir kamu hanya terkena sinar matahari untuk beberapa saat,” pungkasnya.

(*)

Sumber: The Bright Side
Penulis:
Editor: Dinia Adrianjara