Setelah Wawancara Malah Dighosting HRD? Mungkin Inilah Penyebabnya

Vregina Voneria Palis - Minggu, 6 Juni 2021
Dighosting HRD
Dighosting HRD Business photo created by freepik

Josh Doody, seorang pelatih negosiasi gaji dan mantan manajer perekrutan mengatakan bahwa dia telah melihat proses perekrutan yang memakan waktu sampai berbulan-bulan lamanya.

“Siklus perekrutan itu bisa memakan waktu sangat lama, terutama karena dinamisme pasar tenaga kerja,” jelas Josh.

"Sangat penting untuk bersabar dan tidak frustrasi." tambahnya.

Baca Juga: Bisa Pengaruhi Kesehatan Mental, Karyawan Bidang Media Sosial Harus Lakukan Ini

Nah Kawan Puan, jangan menyerah dulu ya!

Bersabar saja, mungkin perusahaan yang kamu lamar masih dalam tahap penyeleksian kandidat.

Masih terhambat birokrasi

Birokrasi juga dapat menjadi salah satu faktor belum adanya jawaban dari pihak HRD kepada pihak pelamar pekerjaan.

Birokrasi di sini dapat berupa penundaan perekrutan karyawan baru, anggaran yang kurang, atau reorganisasi dapat menghambat proses perekrutan.

Baca Juga: Selain Profesionalisme, Ini Sikap dan Kemampuan Kerja yang Perusahaan Sukai dari Para Karyawan

Akibatnya para pelamar harus menunggu waktu yang lebih lama lagi setelah wawancara untuk mendapat jawaban dari pihak HRD.

Menurut Josh, ada perusahaan yang terbuka dan menyampaikan pada pelamar alasan birokrasi ini.

Namun, tidak sedikit juga perusahaan yang merahasiakan hal ini karena menyangkut rahasia kesehatan atau kondisi perusahaan tersebut.

Sumber: Huffpost
Penulis:
Editor: Arintya