Hapus Aplikasi Instagram di Ponsel, Nikita Mirzani Ingin Fokus ke Anak-Anaknya

Rizka Rachmania - Minggu, 6 Juni 2021
Nikita Mirzani dan anak-anaknya
Nikita Mirzani dan anak-anaknya Instagram@nikitamirzanimawardi_172

Parapuan.co - Nikita Mirzani adalah sosok artis perempuan yang kerap membagikan aktivitasnya di Instagram.

Entah itu soal pekerjaan, endorse barang, liburan, hingga menghabiskan waktu bersama anak-anaknya.

Namun meski kerap aktif bermain media sosial, Nikita Mirzani justru mengaku kalau ia telah menghapus aplikasi Instagram dari ponselnya.

Kini seluruh aktivitasnya di Instagram di-handle oleh admin.

Baca Juga: Keseringan Pakai Ponsel, Perlukah Lakukan Detoks Digital untuk Hindari Stres?

Nikita Mirzani menghapus aplikasi Instagram karena ingin punya lebih banyak waktu luang bersama anak-anaknya.

Hal ini diketahui dari tayangan video YouTube TS Media, Minggu (6/6/2021), seperti melansir dari Kompas.com.

"Semenjak punya Instagram aku enggak konsen sama semuanya gitu. Ketika aku pulang kerja harusnya aku bisa main dulu sama anak-anak, aku (malah) cek-in dulu Instagram ada apa, ya," ujar Nikita Mirzani seperti dikutip dari Kompas.com.

Aktris sekaligus ibu tiga anak ini mengaku ingin menenangkan dan mendamaikan pikiran dari banyaknya kiriman di akun Instagramnya.

Diakui kiriman itu kerap membuatnya emosi. Ia sadar bahwa hal tersebut tidak baik bagi kondisi jiwanya.

Sumber: Kompas.com,Good House Keeping
Penulis:
Editor: Rizka Rachmania


REKOMENDASI HARI INI

Manfaat dan Risiko dari Berbagai Posisi Tidur: Telentang, Tengkurap, dan Miring