Retinol merupakan kata yang paling sering dikaitkan dengan semua produk retinol, tetapi istilah umum yang benar adalah retinoid.
Ini merupakan jenis yang berbeda, dan semuanya berasal dari vitamin A.
Perbedaannya terdapat pada konsentrasinya.
Baca Juga: Lagi Hype Skincare dengan Niacinamide, Apa Manfaatnya untuk Kulit Wajah?
Asam retinoat (juga dikenal sebagai Retin-A atau Tretinoin) adalah retinoid tingkat resep terkuat yang digunakan untuk jerawat serta penuaan.
Secara alami, kita memiliki asam retinoat di kulit kita yang berarti tidak perlu diubah supaya kandungan itu bekerja di kulit kita.
Jenis retinoid lain perlu diubah oleh sel-sel kulit kita begitu mereka mengenai kulit kita.
Di antaranya yakni, retinaldehid, retinol, dan kemudian ester retinol (seperti retinol palmitat).