Akhir-akhir ini, banyak influencer kecantikan yang mencoba teknik make up ini di TikTok, dan ulasannya positif.
Salah satu TikToker dan penata rias, Georgia Dyer, awalnya merasa ragu untuk melakukan teknik make up ini dan menenggelamkan wajahnya ke dalam air dingin.
Namun, begitu mencoba, Georgia merasa kagum dengan hasil make up-nya, Kawan Puan.
“Kulitku terlihat sangat bagus. Riasannya menyatu, kalian perlu mencoba teknik make up ini,” kat Georgia.
Baca Juga: 5 Rutinitas Perawatan Anti Aging yang Bikin Kulitmu Cerah dan Glowing
Nah Kawan Puan, kreator lainnya juga memberikan pendapatnya setelah mencoba teknik make up ini, salah satunya @j.uuuuudy.
@j.uuuuudy memberikan penilaiannya setelah menggunakan teknik jamsu ini dan memakai riasannya selama delapan jam, termasuk 40 menit di gym.
“Make up-nya bertahan dengan cukup baik. Tidak terlalu matte, tapi tidak berminyak juga. Aku cukup menyukainya,” katanya. (*)