“Saya relate banget dengan pengalaman Ali, perasaan hilangnya dia saat pertama kali harus ke New York," ujar Iqbaal.
Ia pun melanjutkan, “Proses kehilangan arah di subway, salah station, harus jalan jauh, itu semua tak terlalu saya nikmati sampai harus kembali lagi ke sana,” cerita Iqbaal, dikutip dari Nova.
Dalam proses pembangunan karakter Ali, Iqbaal berusaha mengingat kembali pengalamannya di New York.
Iqbaal merasa apa yang dilakukan Ali di New York sama dengan pengalaman Iqbaal di kehidupan nyata.
Iqbaal pun merasa dirinya mirip dengan kepribadian Ali yang impulsif dan terlalu menuruti kata hatinya.
Baca Juga: Tayang Hari Ini, Film 'Ali & Ratu Ratu Queens' Membantu Iqbaal Menemukan Jalannya Sendiri
Namun, Iqbaal juga mengakui ada perbedaan antara dirinya dengan karakter Ali.
“Kalau perbedaannya, kayaknya Ali orang yang lebih bisa melihat silver lining dari sebuah masalah," cerita Iqbaal.
Ia pun meneruskan dengan perbedaan Ali dengan dirinya, "Saya butuh proses dan masukan dari orang lain. Atau waktunya mungkin lebih lama untuk saya bisa mengambil hikmah dari sebuah kejadian."
Kira-kira kejadian seperti apa ya, yang dialami oleh karakter Ali di kota New York yang serupa dengan pengalaman Iqbaal?
Jawabannya hanya bisa kamu temukan di film Ali & Ratu Ratu Queens yang sudah tayang di Netflix! (*)