Hari Janda Internasional, Ini Tantangan Menjadi Seorang Ibu Tunggal

Arintya - Rabu, 23 Juni 2021
Tantangan ibu tunggal
Tantangan ibu tunggal staticnak1983

Maureen menambahkan bahwa kecenderungan di Indonesia setelah berpisah, mantan suami kebanyakan melepas tanggung jawab pada anak.

Hal ini pula yang semakin menantang bagi ibu rumah tangga, sebab tanggungan anak sepenuhnya harus mereka bawa sendiri.

2. Proses penyembuhan pasca berpisah

Kawan Puan, baik berpisah secara hukum atau ditinggal meninggal pasangan, keduanya membutuhkan proses penyembuhan yang tidak sebentar.

Maureen sendiri menjelaskan bahwa proses penyembuhan pasca berpisah ini tidak sama antara perempuan satu dengan yang lainnya.

Sebab proses penyembuhan ini merupakan bagian dari perjalanan ke dalam masing-masing perempuan.

Baca Juga: Sebagai Ibu Tunggal yang Bekerja, Chacha Thaib Bagikan Tips Mengatur Waktu

“Kalau kita bicara seberapa lama prosesnya untuk pulih secara batin, saya tidak bisa menyebutkan timeline sebetulnya. Karena proses penyembuhan luka batin itu merupakan proses perjalanan ke dalam diri kita yang sangat-sangat personal sifatnya.”

Maka dari itu, Maureen berpesan agar tidak membandingkan proses penyembuhan pasca berpisah ini dengan orang lain.

Menurutnya yang bisa dibandingkan itu adalah sebelum dan sesudah perempuan itu menjalani proses penyembuhan luka batinnya.

“Jadi kita bisa compare, oh saya bercerai setahun yang lalu. Mungkin setahun yang lalu melihat muka mantan aja gemes, tapi setahun kemudian bisa WA soal anak tanpa emosi. Nah ini progressnya,” jelasnya.

Sumber: Kompas.com
Penulis:
Editor: Arintya


REKOMENDASI HARI INI

Hari Janda Internasional, Ini Tantangan Menjadi Seorang Ibu Tunggal