Dari drama ini, kita bisa melihat character development atau pengembangan karakter Tak Dong Kyung yang awalnya sulit mengekspresikan diri, hingga punya keinginan untuk mencapai kebahagian dan tujuan hidupnya.
Yuk, simak langsung pengembarang karakter Tak Dong Kyung sebagai perempuan tipe Pengabdi!
1. Ketidakmampuan mengekspresikan diri
Sejak kecil, Tak Dong Kyung sudah ditinggal oleh orang tuanya yang meninggal dunia.
Ia harus merawat adiknya, Sun Kyung yang kala itu juga masih kecil.
Meski ada bibi Song Ja yang menjadi wali mereka, namun Tak Dong Kyung tetap menjadi sosok kakak perempuan yang bisa diandalkan adiknya, serta tidak ingin mengganggu kehidupan bibinya terlalu lama.
Baca Juga: Tampil Memukau di 'Doom at Your Service', Intip Yuk, Akting Park Bo Young di 4 Drama Berikut!
Karena keadaan memaksa Dong Kyung untuk menjadi lebih kuat di usia muda, secara tidak langsung telah menguras tubuh dan jiwanya hingga dia mati rasa.
Bagaimanapun kesulitan yang dia hadapi, dia tidak bisa mengekspresikan kesedihannya, dengan menangis, atau meluapkan perasaan yang ada dalam batinnya.
Dari sini, Tak Dong Kyung pun menjadi perempuan tipe Pengabdi yang menempatkan mimpinya pada orang lain, yakni adiknya.