Sebagai Ayah Tunggal, Bagaimana Cara Membesarkan Anak Perempuan dengan Baik?

Ericha Fernanda - Selasa, 29 Juni 2021
Ayah tunggal bagi anak perempuan.
Ayah tunggal bagi anak perempuan. freepik

Terlibat dalam Kehidupan Anak

Anak perempuan perlu merasakan dukungan, terutama jika kamu adalah orang tua satu-satunya.

Sebisa mungkin, kamu harus selalu ada dan tertarik pada hal-hal yang dia minati.

Kamu juga dapat menunjukkan dukungan dengan menghadiri aksi unjuk bakat dan acara sekolahnya. 

Berada di rumah saat malam hari dan membantunya mengerjakan pekerjaan rumah sambil bertanya tentang harinya tentu akan membuat buah hati senang. 

Jangan lupa untuk menghabiskan waktu bersama melakukan apa yang dia sukai, entah itu pergi ke bioskop, jalan-jalan, membuat kue, dan sebagainya. 

Ajari Anak untuk Jadi Pemecah Masalah

Meskipun proses ini bisa terasa berlawanan dengan intuisi, terutama jika kamu adalah tipe orang yang bertanggung jawab.

Membiarkan anak mengembangkan kemandirian dan otonomi akan membantunya dengan baik sepanjang hidup.

Tentu saja, dia akan menghargai waktu yang kamu luangkan untuk membantunya memikirkan berbagai masalah dengan cara yang rasional dan konstruktif.

(*)

Baca Juga: Agar Anak Mau Terbuka Tentang Hari Mereka di Sekolah, Ini Saran Psikolog



REKOMENDASI HARI INI

Peran Perempuan Minim, DPR Refleksi Pemilihan Pimpinan dan Dewan Pengawas KPK 2024-2029