Parapuan.co - Band beraliran pop, Noah, baru-baru ini membawakan kembali (cover) lagu lawas Badai Pasti Berlalu yang dulu dinyanyikan oleh mendiang penyanyi Chrisye pada 1977.
Kompas.com memberitakan Noah mengaku sulit menciptakan cover lagu itu, mengingat versi asli Badai Pasti Berlalu dibawakan oleh Chrisye yang begitu legendaris.
Gitaris Noah, Lukman Hakim, bahkan merasa upaya untuk menciptakan cover lagu itu seolah beban bagi band asal Bandung, Jawa Barat, ini.
"Badai Pasti Berlalu beban, sih. Kita diminta buat recycle (cover) yang sebelumnya dibawain (oleh) almarhum Chrisye. Aduh, gimana ya, susah banget,” ujar Lukman, Selasa (29/6/2021), seperti dikutip dari Kompas.com.
Baca Juga: Sum 41 Rilis Video Musik tentang Kehilangan Seseorang akibat Bunuh Diri
Menurut sang gitaris, kesulitannya bukanlah untuk membuat Badai Pasti Berlalu versi Noah menjadi lebih indah dibandingkan versi aslinya oleh Chrisye.
Kesulitannya justru terletak pada upaya untuk membuat versi Noah terdengar berbeda, Kawan Puan.
“Pemikiran kita bukan (untuk membuat versi Noah) lebih bagus, tapi biar beda. Jadi, kita bikin beda kayak sentuhan gitarnya beda, synthesizer (yang digunakan juga beda),” terang Lukman, seperti dikutip dari Kompas.com.
Namun, dia tidak menjelaskan lebih lanjut soal sentuhan gitar maupun synthesizer yang berbeda dalam versi Badai Pasti Berlalu ala Noah itu seperti apa.
Tak hanya Lukman, kesulitan pun dirasakan oleh personel Noah yang lain yakni David Kurnia Albert yang merupakan pemain keyboard untuk band tersebut.
"Ini lagu (Badai Pasti Berlalu), bagiannya tidak seperti (lagu pada) umumnya, lebih mirip puisi yang dinyanyikan,” kata David, Selasa, seperti dikutip dari Kompas.com.
Untuk menyiasatinya, Noah berusaha membuat satu aransemen khusus untuk setiap bagian pada lagu.
“Kita mencoba bikin versi lain. Dan kita mencoba setiap bagian (lagu) ada satu aransemen khusus,” ujar David, seperti dikutip dari Kompas.com.
Baca Juga: Sukses Cover Fix You, Begini Respons Coldplay saat Lagunya Dicover BTS
Tapi, dia tidak merinci aransemen khusus seperti apa yang dibuat Noah untuk Badai Pasti Berlalu versi mereka.
Meski demikian, Noah sukses menciptakan cover untuk lagu tersebut.
Mereka bahkan telah meluncurkan video musik untuk cover Badai Pasti Berlalu di situs menonton dan berbagi video YouTube pada Jumat (18/6/2021).
Video musik tersebut menampilkan seorang model perempuan dan dua model laki-laki dalam sebuah rumah besar nan mewah.
Tampak badai berkecamuk di luar rumah, membuat ketiganya merasa tidak nyaman.
Angin kencang yang berasal dari badai itu bahkan sampai masuk ke dalam rumah.
Namun, badai akhirnya berhenti dan menunjukkan sebuah pelangi muncul di langit, seolah menegaskan bahwa badai pasti berlalu dan keadaan akan menjadi lebih baik.
Sampai malam ini, video musik untuk cover Badai Pasti Berlalu oleh Noah telah disaksikan sebanyak 2.823.461 kali di YouTube.
Selain itu, video musik tersebut mendapatkan sebanyak 116.000 like (suka) dari para pengguna YouTube.
Baca Juga: Keren! Evanescence Rilis Video Klip untuk Lagu 'Better Without You'
Sayang tidak terdapat keterangan di YouTube mengenai siapa yang menyutradarai video musik tersebut.
Kalau Kawan Puan penasaran, kamu dapat melihat video musik untuk cover Badai Pasti Berlalu oleh Noah di bawah ini, ya.
Selain merilis video musik untuk cover lagu itu di YouTube, Noah pun merilis lagu cover Badai Pasti Berlalu di sejumlah platform musik digital pada Jumat (11/6/2021).
Beberapa platform musik digital itu antara lain Spotify, Apple Music, Joox, dan lainnya.
Noah sebelumnya dikenal dengan nama Peterpan dan dibentuk pada 2000.
Saat masih populer sebagai Peterpan, band tersebut beranggotakan Nazril Irham (vokal), Andika Naliputra Wirahardja (keyboard), Hendra Suhendra (bass), Lukman (gitar), dan Ilsyah Ryan Reza (drum).
Ketika Peterpan berganti nama menjadi Noah, hanya ada tiga orang yang menjadi personelnya yakni Nazril (vokal), Lukman (gitar), dan David (keyboard).(*)