Keluar Rumah Bersama Anak di Masa Pandemi? Baiknya Lakukan Hal Ini

Saras Bening Sumunarsih - Selasa, 6 Juli 2021
Ilustrasi anak memakai masker
Ilustrasi anak memakai masker Freepik

Parapuan.co- Selama masa pandemi, masyarakat memang dianjurkan untuk melakukan segala aktivitas dari dalam rumah.

Tetapi terkadang ada beberapa aktivitas yang tidak bisa dilakukan di dalam rumah karena kondisi yang tidak memungkinkan. 

Olahraga dan berjemur bagi kita yang tinggal di apartemen, tentu tidak bisa melakukannya dari dalam rumah. 

Bisa juga terpaksa harus pergi untuk membeli bahan makanan dan tidak bisa meninggalkan anak sendirian di rumah. 

 

Jika keadaannya darurat, jangan lupa untuk tetap menerapkan protokol kesehatan secara ketat saat keluar rumah ya, Kawan Puan. 

Lakukan tips ini saat mengajak anak keluar rumah, seperti yang telah PARAPUAN lansir dari Health.harvard.edu

Berhati-hati

Saat ini kita sedang berusaha memerangi virus tak terlihat yang mudah menular. Oleh karena itu, tetap berhati-hati adalah hal yang perlu dilakukan.

Berikan pengertian pada anak untuk tidak menyentuh sesuatu dengan mudah saat berada di tempat umum, terlebih saat kamu hidup di tempat yang bersamaan dengan orang lain.

Misalnya, jika anak meminta menekan tombol pada lift yang dapat memicu penularan virus, ajarkan mereka gunakan siku jika akan menekal tombol.

Baca Juga: Ingin Anak Tetap Senang Belajar di Rumah? Ini Tips dari Psikolog

 

Membawa Hand Sanitizer

Selalu menjaga kebersihan tangan di luar rumah adalah hal penting. Oleh karena itu, jangan lupa membawa hand sanitizer saat pergi.

Pilihlah hand sanitizer dengan kemasan praktis dan mudah dibawa.

Hindari Kerumunan dengan Memilih Tempat Terbaik

Berjemur dan olahraga di halaman rumah adalah pilihan yang baik. Namun, bagaimana jika kamu tidak memiliki halaman yang memadai?

Memilih tempat umum boleh dilakukan, asal tidak berkerumun. Pilih tempat terbaik yang jauh dari kerumunan sebisa mungkin. 

Pastikan jika kamu dan anak tetap menjaga jarak dan menggunakan masker. Beri pengertian pada anak untuk tidak melepas masker mereka.

Selain itu, jika anak ingin melakukan eksplorasi, tetap awasi mereka jangan sampai mendekat ke banyak orang. 

Pergi dengan Orang yang Tinggal Serumah

Mungkin kamu akan mendapat tawaran untuk pergi bersama dengan orang lain seperti keluarga teman atau tetangga.

Hal tersebut sebaiknya jangan dilakukan karena bukan pilihan yang tepat. Kalau kita menerima ajakan pergi, kita akan menimbulkan kerumunan kecil.

Meskipun Kawan Puan melihat jika kondisi mereka sehat, tetapi bukan berarti mereka tidak membawa virus.

Jika terpaksa keluar, Kawan Puan bisa keluar dengan orang yang tinggal serumah. 

 

Baca Juga: Jangan Asal, Ini Cara Membersihkan Rumah yang Tepat di Masa Pandemi

 

 

Jangan Menyentuh Benda

Saat kamu dan anak-anak berada di luar, beberapa permainan seperti ayunan atau perosotan pasti menarik perhatian anak-anak. 

Tetapi, di masa pandemi jangan biarkan anak-anak menyentuh atau bahkan bermain di sana.

Jika memaksa ingin bermain, jangan lupa untuk menyemprot disinfektan. Dan juga, handsanitizer sebelum dan setelah bermain.

Mandikan anak setelah bermain di luar ya, Kawan Puan. 

Membawa Masker

Meskipun kamu sudah menggunakan masker tapi membawa masker cadangan tetap bisa kamu lakukan.

Simpan selalu masker pada tas kamu untuk diganti selama 4 sampai 6 jam, ya. 

Beberapa tips di atas memang tidak mudah. Tetapi, hal tersebut harus kamu lakukan untuk tetap menjaga anak saat melakukan aktivitas di luar rumah.

Meski begitu, tetap diam di rumah jika tidak ada hal mendesak adalah hal yang tepat ya, Kawan Puan. 

(*)

Baca Juga: 4 Cara Menolak Orang Asing yang Akan Menggendong Anak dengan Sopan

 

Sumber: Health Harvard
Penulis:
Editor: Kinanti Nuke Mahardini