Dapat Tambahan Beras 10 Kg, Penerima Bansos Segera Cek Website Kemensos

Rizka Rachmania - Kamis, 8 Juli 2021
Penerima bantuan sosial dari Kemensos akan mendapatkan beras 10 kg dan uang tunai
Penerima bantuan sosial dari Kemensos akan mendapatkan beras 10 kg dan uang tunai mescioglu

Parapuan.co - Kawan Puan, ada kabar baik buat kamu penerima bantuan sosial (bansos) Kementerian Sosial Republik Indonesia.

Menteri Sosial Republik Indonesia, Tri Rismaharini memastikan bahwa setiap penerima Bantuan Sosial Tunai (BST) dan Program Keluarga Harapan (PKH) akan menerima bantuan tambahan berupa beras seberat 10 kg.

Itu berarti, para penerima bansos BST dan PKH tidak hanya akan menerima uang tunai, tapi juga beras seberat 10 kg.

Baca Juga: Kawan Puan, Begini Cara Cek Penerima Bansos Tunai dari Kemensos

Tri Rismaharini menyampaikan sendiri perihal tambahan bantuan beras 10 kg ini untuk para penerima bansos.

"BST dan PKH disalurkan masing-masing bagi 10 juta penerima plus menerima beras sebanyak 10 kg," terang Mensos, pada Rabu (7/7/2021), seperti yang PARAPUAN kutip langsung dari laman Kemensos.

Adapun bantuan beras seberat 10 kg ini nantinya disalurkan oleh Perum Bulog.

Alasannya adalah karena jaringan Bulog terdapat di seluruh wilayah Indonesia.

"Kami mengirimkan data penerima BST dan PKH ke Bulog dan mereka menyalurkan beras itu melalui jaringannya di seluruh Indonesia," ujar Tri Rismaharini lebih lanjut.

Risma, sapaan akrab Mensos Tri Rismaharini menyampaikan bahwa pembaruan data penerima BST di Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) sudah selesai sejak akhir pekan lalu.

Itu berarti, data penerima BST sudah bisa digunakan untuk penyaluran bantuan sosial berupa uang dan beras.

Dalam waktu dekat, penyaluran BST difokuskan pada daerah yang menerapkan PPKM Darurat.

Sumber: Kemensos
Penulis:
Editor: Rizka Rachmania


REKOMENDASI HARI INI

Dapat Tambahan Beras 10 Kg, Penerima Bansos Segera Cek Website Kemensos