Rayakan Musim Kompetisi dan Olimpiade, Ini Rekomendasi Film Bertemakan Olahraga

Alessandra Langit - Jumat, 9 Juli 2021
Ilustrasi atlet perempuan ikut kompetisi olimpiade
Ilustrasi atlet perempuan ikut kompetisi olimpiade jacoblund

Parapuan.co - Kawan Puan, bulan ini kita menyambut musim kompetisi olahraga di berbagai bidang, mulai dari Copa América, UEFA EURO, hingga Olimpiade Tokyo mendatang.

Musim kompetisi olahraga selalu menjadi saat yang menyenangkan untuk berkumpul bersama keluarga di rumah dan menonton pertandingan bersama-sama.

Media sosial akan dipenuhi dengan siaran langsung pertandingan dan dukungan dari para penggemar tim tertentu dari seluruh dunia.

Semangat para atlet seakan mempengaruhi semangat kita juga dalam menjalani hari di musim kompetisi olahraga ini.

Baca Juga: 28 Atlet Indonesia Siap Berangkat untuk Olimpiade Tokyo, Ini Pesan Presiden Jokowi

Selain mempersiapkan diri untuk menonton setiap pertandingan, kita juga harus mulai membakar semangat kita sebelum mendukung atlet atau tim kesukaan kita.

Nah untuk mempersiapkan diri, PARAPUAN ada rekomendasi film-film tentang olahraga yang bisa jadi semangatmu dalam mendukung jagoanmu di kompetisi olahraga bulan ini.

Yuk catat daftar film berikut!

Remember the Titans (2000)

Tonton di: Disney+

Remember the Titans adalah salah satu film olahraga paling inspiratif sepanjang masa.

Terlebih lagi, film ini merupakan kisah nyata tentang seorang pelatih olahraga di TC Williams High School di Alexandria, Virginia.

Ketegangan rasial memuncak saat Herman Boone ditunjuk sebagai pelatih kepala tim sepak bola sekolah menengah.

Bisakah dia dan asisten pelatihnya membentuk tim pemenang sambil menangani lawan sepak bola dan mengatasi rasisme sistemik di kota mereka?

Bring It On (2000)

Tonton di: Hulu atau Netflix

Bring it On adalah salah satu film olahraga pertama yang menyertakan pemandu sorak.

Anda akan jatuh cinta dengan koreografi yang ada di film.

Pergerakan lincah para pemain bisa menginspirasi kamu untuk berlatih olahraga.

Ada lima sekuel dari film ini yang telah dibuat. Film ini sangat cocok untuk kamu yang membutuhkan semangat ekstra!

Bend it Like Bechkam (2002)

Tonton di: Disney+

Film tentang sepak bola tidak akan pernah ketinggalan zaman dan film yang satu ini sangatlah ikonik.

Baca Juga: Umur 36 Tahun Rasa 20an, Ternyata Ini Rahasia Bugar Seorang Cristiano Ronaldo

Bend It Like Beckham menceritakan kisah Jess yang berusia 18 tahun dan bermimpi untuk bermain bola seperti David Beckham.

Namun, Jess kesulitan meyakinkan keluarganya yang lebih konservatif dan merasa perempuan tidak bisa berolahraga.

Million Dollar Baby (2004)

Tonton di: Amazon Prime

Hilary Swank membintangi film yang dianggap sebagai salah satu film olahraga terbaik ini.

Diproduksi oleh Clint Eastwood, film ini menceritakan kerja keras, ketabahan, dan kepercayaan yang harus ditunjukkan oleh petinju amatir Maggie Fitzgerald untuk mewujudkan mimpinya.

The Gabby Douglas Story (2014)

Tonton di: Amazon Prime

Berdasarkan kisah nyata, film olahraga ini bercerita tentang Gabby Douglas, atlet kulit hitam Amerika pertama yang memenangkan medali emas sebagai juara di Olimpiade untuk bidang senam.

Baik kamu penggemar senam atau tidak, kamu pasti akan terkagum-kagum dengan kisah inspiratif ini.

I, Tonya (2017)

Tonton di: Hulu atau Netflix

Film olahraga yang berdasarkan kisah nyata memang selalu menginspirasi.

Lewat film ini, kamu bisa menyaksikan kehidupan Tonya Harding yang sangat mengharukan.

Baca Juga: Mengenal Gabby Thomas, Pelari Tercepat Kedua di Dunia yang Lolos Seleksi Olimpiade Tokyo

Dia menjadi terkenal sebagai sosok atlet ice skating sebelum terlibat dalam kasus kriminalitas terhadap salah satu pesaingnya.

Kisah ini adalah perjalanan liar penuh drama yang akan membuatmu melihat perjuangan seorang atlet perempuan.

Film-film di atas dapat kamu tonton bersama keluarga dan orang-orang tersayang untuk menambah semangat bersama di tengah musim kompetisi ini. (*)



REKOMENDASI HARI INI

Kampanye Akbar, Paslon Frederick-Nanang: Kami Sedikit Bicara, Banyak Bekerja