Parapuan.co - Investasi mata uang atau valuta asing memang terbilang menguntungkan.
Akan tetapi, bukan berarti kamu bisa asal memilih investasi mata uang apapun tanpa memperhitungkan.
Pasalnya, tidak semua jenis mata uang asing cukup stabil untuk diinvestasikan, terlebih jika butuh investasi jangka panjang.
Seorang perencana keuangan, Gembong Suwito CFP menjelaskan, ada empat mata uang yang layak dijadikan investasi karena nilai transaksinya besar dan stabil.
Empat jenis mata uang tersebut adalah, dolar Amerika (USD), euro (EUR), poundsterling (GBP), dan yen (JPY).
"Dalam mata uang yang beredar, maka secara nilai transaksi terbesar dan stabil ada 4, yaitu dolar, euro, poundsterling, dan yen," kata Gembong kepada PARAPUAN, Selasa (13/7/2021).
Menurut Gembong Suwito, ada beberapa keuntungan yang bisa kamu peroleh dari investasi pada empat mata uang tersebut, yaitu:
Baca Juga: Tawaran Investasi Bodong Mulai Menyebar Grup Chat, Ini Saran OJK
1. Prospek bagus dan kuat
Berinvestasi di negara yang mempunyai prospek kuat dan bagus dapat memberikan keuntungan besar.
Di samping karena nilai tukarnya stabil, tetapi mata uang dari negara berprospek juga akan selalu laku ditukar/dijual.
2. Sebagai tabungan atau dana darurat
Sama seperti yang lain, berinvestasi adalah salah satu bentuk menabung untuk jangka panjang.
Dana dari valuta asing yang kamu simpan bisa saja disiapkan buat kebutuhan pendidikan anak di luar negeri atau semacamnya.
"Bisa membantu rencana menyiapkan kebutuhan pendidikan luar negeri anak kita. Misalnya ingin sekolah di Eropa atau Amerika," ucap Gembong.
"Maka, kita bisa menyisihkan tabungan dalam bentuk mata uang negara tujuan pendidikan tersebut secara berkala," tambahnya.
Baca Juga: Catat! Cobalah Tips Investasi Ini untuk Pasangan yang Baru Menikah
3. Mudah dicairkan
Seandainya kamu membeli valuta asing dan menyimpannya sendiri dalam jumlah kecil sekalipun, kamu bisa dengan mudah mencairkannya.
Kamu cukup mendatangi bank atau tempat penukaran uang yang ada di sekitar tempat tinggalmu.
"Berinvestasi di mata uang jika ingin dicairkan, maka akan sangat cepat. Hanya tinggal ke bank atau money changer untuk menukarkannya," terang Gembong.
Baca Juga: Harga Emas Naik, Ini 5 Tips Investasi Logam Mulia Bagi Investor Pemula
Nah, Kawan Puan, semoga kamu tidak lupa mempertimbangkan matang-matang untuk investasi mata uang, ya.
Selamat mencoba, semoga kamu bisa memperoleh keuntungan seperti yang sudah disebutkan di atas. (*)