Untuk mendaftar lowongan tersebut, kamu harus memenuhi kualifikasi di bawah ini:
- Lebih disukai dari jurusan Keuangan dan Akuntansi
- Berpengalaman dalam menggunakan ERP Akuntansi
- Unggul dalam keterampilan komunikasi tertulis maupun verbal
- Orang yang fleksibel dan siap bekerja di lingkungan yang serba cepat
- Mampu berkomitmen selama 6 bulan magang mulai dari Juli 2021
Baca Juga: Lowongan Kerja Kementerian PPN untuk Posisi Analis di Deputi Bidang Ekonomi
Mengutip laman karier di situs resmi OVO, pekerja magang Accounting and Reporting Intern akan melakukan tugas sebagai berikut:
- Memposting entri jurnal
- Melakukan rekonsiliasi bank
- Menyiapkan faktur yang tidak terkait dengan pendapatan
- Mendukung semua kegiatan pelaporan harian
Apabila Kawan Puan ingin menjadi bagian dari OVO selama enam bulan, segera isi data diri di laman ovo.id, ya!