Tidak Hanya Bangun Karier, Ini Keuntungan Ikut Pelatihan Menurut Pakar

Arintha Widya - Minggu, 18 Juli 2021
Ilustrasi perempuan mengikuti kursus online.
Ilustrasi perempuan mengikuti kursus online. guvendemir

Samuel pun bilang, "Jadi, sebanyak-banyaknya temen-temen kalau memang ada kesempatan untuk pelatihan, untuk training, apalagi gratis di kampus harus ikut."

"Minimal, kalau temen-temen tidak mengerti pun, temen-temen dapat network di situ. Temen-temen dapat teman baru, mentor baru," tambah Samuel Ray.

Ia pun menyarankan agar mahasiswa sebaiknya rajin-rajin mengikuti acara-acara pelatihan, entah di kampus atau kursus online.

Baca Juga: Kesempatan Diterima Kerja Lebih Besar, Ini 5 Kursus untuk Fresh Graduate

Bagaimana dengan pelatihan berbayar?

Selain pelatihan gratis, tak jarang ada pula pelatihan berbayar yang berlangsung berkala dan terbagi menjadi sejumlah tahapan untuk diikuti.

Untuk kondisi ini, Samuel menyarankan agar kamu lebih cermat dalam memilih pelatihan yang tepat untuk mengembangkan dirimu.

Apabila sekiranya tidak membuat kemampuanmu pada suatu minat pekerjaan berkembang, maka sebaiknya pikir lagi dua kali.

Sumber: Wawancara
Penulis:
Editor: Aghnia Hilya Nizarisda


REKOMENDASI HARI INI

6 Bahan Alami untuk Membantu Mengatasi Masalah Biang Keringat