Hari Anak Nasional, Ini 5 Cara Menjaga Kesehatan Mental Si Kecil Saat Pandemi

Anna Maria Anggita - Jumat, 23 Juli 2021
Memperingati Hari Anak Nasional dengan menjaga kesehatan mental anak
Memperingati Hari Anak Nasional dengan menjaga kesehatan mental anak kool99

Parapuan.co - 23 Juli 2021 ini kedua kalinya kita semua merayakan Hari Anak Nasional di tengah pandemi.

Pandemi ini sendiri telah menimbulkan berbagai masalah, misalnya saja dengan kesehatan mental.

Mungkin banyak orang tua menganggap gangguan kesehatan mental hanya terjadi pada orang dewasa, padahal anak pun juga bisa mengalami hal yang sama.

Oleh sebab itu, alangkah baiknya orang tua turut serta menjaga kesehatan mental anak.

Baca Juga: Patut Dicoba, Ini Tips Atasi Stres Tanpa Harus Konsumsi Obat

Psikolog Anak, Fathya Artha Utami, M.Sc., M.Psi pun membagikan beberapa cara menjaga kesehatan mental anak di masa pandemi melalui Virtual Media Briefing dengan tema Orang Tua Bahagia, Kunci Kesehatan Mental Anak yang diadakan oleh Tokopedia, pada Kamis (22/07/2021).

Berikut ini lima hal yang Fathya sarankan:

1. Jaga keseimbangan antara keluarga dan pekerjaan

“Pandemi mendorong lebih banyak orang tua bekerja dari rumah sehingga menjaga produktivitas sambil mengasuh anak bisa menjadi tantangan tersendiri,” terang Fathya.

Menurut Fathya, orang tua perlu saling berkompromi setiap hari atas peran dan tugas yang dijalani.

Tentukan mana yang menjadi prioritas dan kapan saatnya perlu fokus ke keluarga.

Penulis:
Editor: Linda Fitria


REKOMENDASI HARI INI

Hari Anak Nasional, Ini 5 Cara Menjaga Kesehatan Mental Si Kecil Saat Pandemi