Ingin Lakukan Power Nap? Coba 4 Tips Berikut Supaya Lebih Efektif

Firdhayanti - Rabu, 28 Juli 2021
Power nap saat siang hari.
Power nap saat siang hari. iStockphotos

Parapuan.co - Tidur siang menjadi siasat efektif agar kantuk saat bekerja hilang. 

Jangan tidur siang terlalu lama, kamu bisa melakukan power nap yang merupakan tidur siang singkat selama 10-20 menit. 

Sebab tidak membutuhkan waktu lama, power nap bisa Kawan Puan lakukan di sela-sela istirahat bekerja. 

Dilansir dari sleep.org, ada beberapa cara melakukan power nap yang bisa kita lakukan agar hasilnya maksimal. 

1. Cari Tempat yang Nyaman dan Bebas Gangguan

Agar power nap efektif, Kawan Puan harus mencari tempat yang nyaman untuk melakukannya. Kamu bisa mencari tempat yang gelap, tenang, dan sejuk.  

Saat bekerja di rumah, kamu bisa berbaring di tempat tidur. Sedangkan jika berada di kantor, mungkin kamu harus mencari tempat seperti ruangan khusus. 

Selain nyaman, penting juga mencari ruangan yang bebas gangguan. Saat melakukan power nap, bisukan ponsel agar tak ada pemberitahuan atau panggilan yang mengganggu. 

Jangan bermain smartphone sebelum power nap karena cahaya yang dipancarkan ponsel bisa membuatmu sulit tidur. 

Baca Juga: Mengenal Melantolin, Hormon yang Bisa Pengaruhi Siklus Tidur

 

 

Sumber: Sleep.org
Penulis:
Editor: Kinanti Nuke Mahardini


REKOMENDASI HARI INI

3 Tips Manfaatkan Uang Pesangon PHK Jadi Modal untuk Wirausaha