Atlet Liberia Kenakan Seragam yang Mengusung Tema Gender Neutral

Ratu Monita - Minggu, 1 Agustus 2021
Tim nasional Liberia kenakan seragam dengan tema gender netral
Tim nasional Liberia kenakan seragam dengan tema gender netral @telfarglobal / Dok Instagram

Pilihan gaya Telfar yang menonjol ini dapat dilihat pada tank top satu bahu dan baju olahraga yang longgar.

Seragam atlet ini menggabungkan nuansa warna bendera Liberia, seperti biru, merah, putih, dan emas.

Tak lupa nama Liberia pun dicetak dengan huruf kapital di sepanjang sisi pakaian.

Desainer Telfar merancang seragam atlet tim nasional Liberia dengan tema gender neutral di Olimpiade Tokyo 2020.
Desainer Telfar merancang seragam atlet tim nasional Liberia dengan tema gender neutral di Olimpiade Tokyo 2020. Instagram @telfarglobal

Tergambar juga bintang-bintang besar yang dicetak pada pakaian sebagai simbol bintang tunggal pada bendera.

Diketahui, desain seragam atlet ini pun melanjutkan komitmen Telfar untuk mendukung inklusivitas dalam fashion.

Hal ini pun terlihat dalam busananya yang menampilkan gaya gender neutral yang menjadi ciri khas dari merek tersebut.

Gaya gender neutral seperti busana tradisional lappa Afrika ini terlihat dari model rok berwarna-warni tertutup, menggambarkan pakaian ikat yang dapat dikenakan atlet baik laki-laki dan perempuan.(*)

Baca Juga: Greysia Polii/Apriyani Rahayu Ciptakan Sejarah Baru untuk Bulu Tangkis Indonesia di Ajang Olimpiade Tokyo 2020

Sumber: Dezeen
Penulis:
Editor: Citra Narada Putri


REKOMENDASI HARI INI

Ada Budi Pekerti, Ini 3 Film Indonesia Populer yang Bertema Guru