Begini Cara Melakukan Quality Time Bersama Sahabat, Apa Saja?

Saras Bening Sumunarsih - Senin, 2 Agustus 2021
Melakukan quality time bersama sahabat bisa dengan menonton atau liburan bareng.
Melakukan quality time bersama sahabat bisa dengan menonton atau liburan bareng. Getty Images/iStockphoto

Parapuan.co – Kawan Puan, dalam kehidupan sehari-hari, kamu pasti disibukkan oleh banyak hal salah satunya pekerjaan.

Tentu saja kondisi tersebut dapat membuatmu sedikit jauh dengan sahabat.

Begitu pun dengan sahabat, mereka juga memiliki aktivitas lain yang dilakukan.

Meski demikian, Kawan Puan dan sahabat tetap perlu meluangkan waktu untuk quality time.

Baca Juga: Begini Cara Tetap Dekat dengan Sahabat setelah Mereka Menikah

Sering kali, Kawan Puan memanfaatkan quality time bersama sahabat dengan berbelanja atau hanya sekadar menikmati kopi di coffee shop andalan.

Tapi sebenarnya ada cara lain yang bisa kamu lakukan untuk memanfaatkan quality time bersama sahabat.

Seperti yang telah PARAPUAN lansir dari Lifehack.org, berikut cara melakukan quality time dengan sahabat.

1. Menonton tayangan favorit bersama

Beberapa sahabat lebih memilih menikmati quality time dengan berada di rumah.

Meski di rumah bukan berarti kamu dan sahabat tidak memiliki aktivitas menarik yang bisa dilakukan.

Agar quality time dengan sahabat tetap berkesan, Kawan Puan dapat mengajak sahabat untuk menonton serial atau film favorit.

Tak lupa siapkan camilan sebagai teman menonton.

Mungkin kamu tumbuh dengan tayangan Harry Potter, Twilight, atau film lawas lainnya.

Untuk itu ajaklah sahabat menonton ulang film-film tersebut dan bernostalgia tentang momen-momen berharga yang pernah dilalui.

Baca Juga: 5 Manfaat Jika Kamu Memiliki Hubungan Persahabatan yang Kuat

2. Merencanakan liburan bersama

Tentu kamu dan sahabat juga disibukkan oleh urusan pekerjaan yang mungkin membutmu lelah.

Untuk itu, merencanakan liburan bersama dengan sahabat adalah hal yang bisa kamu lakukan.

Pilihlah destinasi yang sudah lama ingin kamu kunjungi dengan sahabat.

Dengan melakukan liburan bersama sahabat, sangat memungkinkan jika hubungan persahabatan kalian menjadi semakin dekat dan akrab.

3. Mengingat ulang tahun

Ulang tahun adalah momen berharga bagi seseorang termasuk sahabatmu.

Momen ulang tahun sahabat tentu juga menjadi hal yang sudah kamu nantikan.

Tentu, kamu  perlu menyiapkan kado spesial untuk mereka.

Baca Juga: Kamu dan Sahabat Terpisah Jarak? Lakukan Hal Ini yuk agar Tetap Dekat dengan Mereka

Tapi meskipun tanpa adanya kado spesial, mengingat hari ulang tahun sahabat sudah menjadi hal yang berarti.

Sering kali, kita melupakan hari ulang tahun sahabat.

Alasannya adalah karena kesibukan pekerjaan.

Untuk itu, ada baiknya jika kamu memberikan penanda pada ponsel agar selalu mengingat tanggal ulang tahun sahabatmu.

Jika tidak dapat memberikan ucapan dan harapan secara langsung, kamu dapat mengirim mereka pesan atau melakukan panggilan suara maupun video.

Apapun itu, jadikan hari ulang tahun sahabat menjadi hal yang spesial untuk mereka.

Baca Juga: Meski Ada Konflik, Ini Alasan Seseorang Mempertahankan Persahabatan

4. Berolahraga bersama

Melakukan olahraga bersama dengan sahabat tentu menjadi hal yang menyenangkan.

Pasalnya, perasaan malas melakukan olahraga seorang diri bisa menjadi alasan yang cukup kuat.

Berbeda jika Kawan Puan berolahraga bersama dengan sahabat, tentunya kamu akan merasa lebih bersemangat untuk berolahraga.

Meski kamu dan sahabat disibukkan oleh berbagai aktivitas, ada baiknya jika kamu meluangkan waktu untuk tetap berolahraga.

Lalukan olahraga bersama seperti lari pagi, bersepeda, yoga, dan olahraga lainnya.

Nah Kawan Puan, itu tadi beberapa hal yang bisa kamu lakukan saat quality time bersama sahabat.

Apapun itu, jadikan momen bersama sahabat menjadi berharga ya! 

Baca Juga: Berikut 4 Cara Memberi Dukungan pada Sahabat di Masa Pandemi

(*)

Sumber: Lifehack.org
Penulis:
Editor: Rizka Rachmania