Biar Semakin Untung, Begini Cara Menghitung Diskon dan Promo

Tentry Yudvi Dian Utami - Selasa, 3 Agustus 2021
Ilustrasi promo dan diskon belanja
Ilustrasi promo dan diskon belanja miakievy

2.Menghitung 35% + 10%

Nah, Kawan Puan, memang kalau ditambahkan jadinya 45 persen. Tapi, bukan begitu cara menghitungnya.

Misalnya harga pakaian Rp300.000

Cara menghitung diskon 35%+10% menjadi:

Diskon 35 persen Rp300.000 x 0,35 = Rp105.000

Rp300.000 – Rp105.000 = Rp195.000

Diskon 10 persen Rp195.000 x 0,1 = Rp19.500

Rp195.000 – Rp19.500 = Rp175.500

Jadinya, harga pakaian kamu menjadi Rp175.000 dan kamu untung Rp124.000, lho.

Baca Juga: Selain Mengumpulkan Voucher, Ini 5 Tips Belanja Online agar Hemat

3. Beli 2 gratis 1

Duh, diskon yang satu ini siapa yang enggak mau, sih?

Memang betul, akhirnya kamu membutuhkan tiga item untuk bisa dapatkan keuntungan.

Tapi, keuntungan yang didapat juga lumayan, kok.
Contoh menghitungnya seperti ini:

Misalnya Harga roti Rp35.000

Cara hitung diskon:

Beli 2, harganya jadi Rp35.000 x 2 = Rp70.000, Kawan Puan dapat 3 roti.

Normalnya, 3 roti senilai 3 x Rp35.000 = Rp105.000.

Untung: Rp35.000, atau setara diskon sekitar 33% untuk tiga roti.



REKOMENDASI HARI INI

6 Bahan Alami untuk Membantu Mengatasi Masalah Biang Keringat