Cara Saling Dukung Greysia Polii dan Sapsiree Taerattanachai yang Bersahabat di Luar Lapangan

Saras Bening Sumunarsih - Kamis, 5 Agustus 2021
Cara saling mendukung Greysia Polii dan Sapsiree Taerattanachai
Cara saling mendukung Greysia Polii dan Sapsiree Taerattanachai Instagram/Popor_Sapsiree

Parapuan.co – Greysia Polii dan Sapsiree Taerattanachai merupakan dua sahabat dari profesi yang sama.

Seperti diketahui, Greysia Polii merupakan pebulu tangkis yang baru saja meraih medali emas bersama dengan pasangannya Apriyani Rahayu dalam ganda putri Olimpiade Tokyo 2020.

Sementara Sapsiree Taerattanachai merupakan seorang pebulu tangkis asal Thailand yang bermain dalam ganda campuran.

Meskipun Greysia Polii dan Sapsiree Taerattanachai berasal dari negara yang berbeda, namun mereka memiliki profesi yang sama dan tetap saling mendukung satu sama lain.

Kira-kira seperti apa ya cara saling mendukung dari 2 atlet perempuan berbakat ini?

Berikut ulasannya untuk Kawan Puan!

Baca Juga: Beda 10 Tahun, Begini Cara Greysia Polii dan Apriyani Rahayu Saling Dukung

1. Saling mendukung dan berjanji untuk mendapatkan medali

Greysia Polii dan Sapsiree Taerattanachai tampak bersahabat saat di luar lapangan.

Bahkan persahabatan mereka sudah berlangsung dalam waktu yang cukup lama lo, Kawan Puan.

Pada tahun 2017 lalu, Sapsiree sempat mengunggah kebersamaannya dengan Greysia Polii.

Dalam unggahan tersebut Sapsiree menuliskan bahwa baginya Greysia adalah kakak kesayangannya.

Pada unggahan lain, Sapsiree juga mengatakan bahwa Greysia Polii merupakan guru untuknya karena telah mengajarkan Sapsiree berbahasa Indonesia.

Tak hanya itu, mereka berdua juga sering menunjukkan dukungan untuk satu sama lain.

Hal ini ditunjukkan saat mereka berdua berjanji untuk mendapatkan medali pada Olimpiade Tokyo 2020.

Janji untuk mendapatkan medali tersebut mereka buat ketika bertemu di Olimpiade Rio, Brazil pada tahun 2016 yang lalu.

Dan kini medali emas tersebut berhasil diraih oleh Greysia Polii dan Apriyani Rahayu.

Baca Juga: Beda Profesi, Ini 5 Fakta Unik Persahabatan Greysia Polii dan Agnez Mo

2. Mengucap selamat atas kemenangan Greysia Polii

Saat Greysia Polii berhasil mendapatkan medali emas, Sapsiree pun tak ketinggalan untuk merayakan euforia kemenangan Greysia Polii dengan mengunggah kebersamaannya.

Dalam unggahan Intagram Sapsiree (popor­­­_sapsiree) dirinya memberikan ucapan selamat pada Greysia Polii.

Tak hanya itu, menurut Sapsiree, Greysia Polii juga merupakan senior yang dapat menginspirasi dirinya untuk lebih baik dalam bermain bulu tangkis.

Unggahan tersebut pun dibalas dengan komentar Greysia Polii.

Aaawww mai au cryyy naaaa,” tulis Greysia Polii.

3. Saling memberi semangat saat ada yang merasa down

Beberapa waktu lalu, Sapsiree juga mengunggah momen video call bersama dengan Greysia Polii melalui story Instagramnya.

Dalam unggahan tersebut, Sapsiree mengatakan jika Greysia Polii memberikan dukungan dan semangat saat Sapsiree sedang merasa tertekan.

Kondisi ini dipicu karena Sapsiree tidak berhasil memasuki babak seperempat final ganda campuran.

Sebagai kakak, sahabat, dan senior untuk Sapsiree, Greysia Polii pun memberikan semangat untuknya agar tak merasa down lagi.

Baca Juga: Begini Cara Mendukung Sahabat Saat Keadaanmu Juga Sedang Tidak Baik

Nah, Kawan Puan itu tadi beberapa cara Greysia Polii dan Sapsiree Taerattanachai saling mendukung satu sama lain.

Bisa nih kita sontek cara saling mendukung mereka untuk sahabat dengan profesi yang sama seperti kita.

Apalagi dengan saling mendukung dengan sahabat seprofesi ini, kita bisa semakin semangat dalam meraih mimpi.

Setuju, Kawan Puan? (*)

Sumber: Instagram
Penulis:
Editor: Arintya


REKOMENDASI HARI INI

Belajar Jadi Guru dari Karakter Perempuan di Sinopsis Drakor Queen's Classroom