Tips Menata Kamar Kos untuk 2 Orang agar Tetap Rapi dan Nyaman

Arintya - Minggu, 8 Agustus 2021
Menata kamar kos untuk 2 orang
Menata kamar kos untuk 2 orang byryo

Parapuan.co – Kawan Puan, menata kamar kos untuk 2 orang memang penuh tantangan ya?

Tantangan utama menata kamar kos untuk 2 orang ini adalah memaksimalkan kamar kos yang biasanya berukuran sempit.

Belum lagi kamar kos tersebut dihuni oleh 2 orang, yang otomatis akan membuat kamar tersebut menyimpan barang lebih banyak.

Meskipun menata kamar kos untuk 2 orang ini lebih menantang, tetapi ada beberapa cara yang bisa Kawan Puan coba.

Berikut beberapa cara menata kamar kos untuk 2 orang yang bisa dicoba, seperti yang dilansir dari Clutter Keeper!

Baca Juga: Tanpa Ribet, Berikut Rekomendasi Website Mencari Kos yang Layak Dicoba

1. Menata barang-barang dalam kotak penyimpanan

Kamar kos untuk 2 orang ini memang biasanya mempunyai barang-barang yang lebih banyak.

Karena itu, sebagai penghuni kamar kamu perlu pintar-pintar dalam menatanya.

Salah satu tips menata barang di kamar kos untuk 2 orang adalah dengan memanfaatkan kotak penyimpanan.

Kawan Puan bisa menata barang-barang milikmu dan temanmu di dalam kotak-kotak penyimpanan itu.

Kawan Puan bisa memanfaatkan kotak penyimpanan bekas sepatu atau produk-produk lainnya untuk menghemat pengeluaran.

Bisa juga Kawan Puan menambahkan label di luar kotak penyimpanan agar mudah jika ingin mencari barang-barang tersebut.

2. Jangan menyimpan barang yang tidak digunakan

Sama seperti konsep beberes ala Marie Kondo, usahakan jangan menyimpan barang-barang yang sudah tidak digunakan.

Selain itu Kawan Puan dan teman sekamarmu juga bisa menyisihkan barang-barang yang masih layak pakai tetapi sudah tidak digunakan.

Kamu bisa menyumbangkan barang tersebut atau menjualnya di pusat barang bekas.

Selain bisa menghindari kamar jadi penuh, Kawan Puan juga jadi punya ruang untuk menyimpan barang-barang lainnya.

Selain itu Kawan Puan juga bisa menghindari penumpukan barang yang membuat kamar kos tidak rapi.

Baca Juga: Hangat dan Nyaman, Begini Cara Menata Kamar Kos ala Drama Korea

3. Memanfaatkan space kosong

Meskipun sempit, pasti ada space kosong di dalam kamar kosmu yang belum dimanfaatkan.

Untuk itu, lihatlah sekitar kamar kosmu untuk mencari space kosong yang bisa kamu manfaatkan.

Biasanya space kosong ini bisa Kawan Puan temukan di bawah ranjang, sudut kamar atau atas lemari pakaian.

Nah space kosong ini bisa Kawan Puan manfaatkan untuk menata barang-barang milikmu dan teman sekamarmu.

4. Jangan menggunakan karpet

Kawan Puan, menggunakan karpet di kamar kos akan membuat kamarmu terlihat sempit lo!

Untuk itu, biarkan lantai kamar kos tetap terbuka agar kesan lebih luas bisa tercipta.

Namun jika Kawan Puan menggunakan konsep lesehan, pastikan Kawan Puan mengalasi kasurmu dengan karpet terlebih dahulu ya.

Mengalasi kasur dengan karpet akan mencegahnya cepat kotor.

5. Menata barang pada sisi-sisi tembok

Kawan Puan, cara ini mungkin sudah familiar untukmu ya!

Menata barang menempel pada sisi-sisi tembok akan membuat kamar kosmu tampak lebih luar.

Selain itu, ruang gerakmu di dalam kamar kos juga bisa lebih bebas.

Kawan Puan juga bisa menggunakan bagian tengah kamar kos itu untuk berbagai kegiatan, seperti belajar, bekerja serta makan bersama dengan teman sekamar.

Jangan lupa gunakan meja lipat ya agar ketika sudah tidak digunakan kamar kosmu lebih mudah dirapikan dan dibersihkan.

Baca Juga: Mudah Dilakukan, Begini Cara Membuat Kamar Kos Sejuk Meski Tanpa AC

6. Membagi kamar dengan adil

Meski ukurannya sempit, tetapi Kawan Puan dan teman sekamarmu juga perlu privasi masing-masing bukan?

Untuk itu, penting sekali untuk kamar dengan adil.

Misalnya untuk bagian tempat tidur, bagilah siapa yang akan mendapat sisi dekat tembok dan siapa yang akan di sisi satunya.

Jika ada lemari pakaian, bagilah juga bagian-bagian agar kamu dan teman sekamar bisa menyimpan barang-barang berharga dengan aman.

Kawan Puan, itulah beberapa cara menata kamar kos untuk 2 orang yang bisa kamu coba.

Selamat mencoba, semoga kamar kosmu tidak berantakan lagi dan tetap nyaman ya! (*)

Sumber: Clutter Keeper
Penulis:
Editor: Arintya


REKOMENDASI HARI INI

Kampanye Akbar, Paslon Frederick-Nanang: Kami Sedikit Bicara, Banyak Bekerja