4. Kathleen Ledecky, Amerika Serikat, Cabor Renang
Atlet perempuan yang mendapatkan banyak medali juga ada dari Amerika Serikat, Kawan Puan, yakni Kathleen Ledecky.
Perempuan kelahiran 17 Maret 1997, perenang putri dari Amerika Serikat ini mendapatkan 4 medali.
Empat medali yang didapatkan lulusan Stanford University ini terdiri dari 2 emas dan 2 perak dari cabor renang.
Gaya bebas putri 500 meter dan gaya bebas 800 meter yang diikutinya membuatnya memperoleh 2 medali emas.
Untuk 2 medali perak lainnya didapatkannya dari kompetisi gaya bebas estafet putri 4x200 meter dan gaya bebas putri 400 meter.
Baca Juga: Quan Hongchan, Salah Satu Atlet Termuda di Olimpiade Tokyo 2020 Berhasil Sabet Emas
5. Zhang Yufei, China, Cabor Renang
China, negara ke-2 peraih medali terbanyak setelah Amerika Serikat juga memiliki perempuan yang menyumbangkan banyak medali.
Zhang Yufei, atlet perempuan cabor renang asal China ini mendapatkan total 4 medali di Olimpiade Tokyo.
Perenang perempuan kelahiran Xuzhou, Tiongkok 19 April 1998 ini mendapatkan medali emasnya di kompetisi renang gaya kupu-kupu putri 200 meter dan gaya bebas estafet putri 4x200 meter.
Sementara itu, gaya kupu-kupu putri 100 meter dan gaya ganti estafet campuran 4x100 meter mengantarkannya pada medali perak. (*)